Suara.com - Co-founder sekaligus CEO Reddit Steve Huffman, memberikan pernyataan kontroversial yang dilayangkan untuk TikTok.
Dalam diskusi panel dengan Public Policy exec Elliot Schrage dan Facebook VP of Product Sam Lessin, ia menyebut aplikasi video tersebut sebagai 'secara fundamental adalah parasit'.
Sebagaimana dilansir laman Techcrunch, Jumat (28/2/2020), komentar kontroversial tersebut spontan ia ucapkan ketika berdiskusi tentang inovasi yang melambungkan nama TikTok seperti sekarang.
Dalam percakapan dengan Lessin, sejauh apapun Huffman berpikir, ia tidak bisa menemukan pemikiran yang sama dengan TikTok.
"Sebab ya, aku lihat aplikasi ini sangat parasit secara fundamental, dan ini (TikTok) selalu mendengarkan, teknologi fingerprint yang mereka gunakan sangat mengerikan dan aku tidak bisa menginstal aplikasi seperti itu di ponselku," ujarnya.
Tak hanya itu, Huffman melanjutkan bahwa dirinya selalu rajin mengingatkan orang-orang agar tidak menginstal aplikasi yang disebutnya sebagai spyware itu di ponsel.
Tak main-main, Huffman mengatakan komentar pedas tersebut di hadapan para investor besar dan pengusaha Silicon Valley di acara 'Social 2030' yang diadakan oleh Lightspeed Venture Partners dan Lessin VC, Slow Ventures.
Acara ini sendiri bertujuan untuk menyoroti dan mengidentifikasi tren dalam aplikasi media sosial, dan salah satu yang dibahas adalah TikTok.
Huffman mengklaim, tindakan TikTok yang dianggap sebagai aktivitas memata-matai adalah ketika melacak lokasi dan informasi pribadi para pengguna aplikasi.
Baca Juga: Miris, Kakek Penjual Lotis Ditipu Pakai Uang Palsu
Kendati begitu, pihak TikTok sendiri belum menanggapi tudingan Huffman tersebut.
Berita Terkait
-
Ridwan Kamil Goyang TikTok Bersama Cinta Laura, Videonya Jadi Sorotan
-
Tantangan Break Skull Kembali Makan Korban, Remaja Pria Alami Gegar Otak
-
Konsol Baru Belum Diungkap, PlayStation Malah Main TikTok
-
Viral Video Anak Muda hingga Orang Tua Joget Tiktok di Tengah Banjir
-
Petugas Keamanan Transportasi Amerika Serikat Dilarang Main TikTok
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
AI Bukan Ancaman! Telkomsel Dorong Literasi Digital lewat Internet BAIK Festival
-
Daftar Harga HP Motorola Januari 2026 Mulai Rp1 Jutaan dengan Android Murni
-
Daftar Harga Tablet Huawei Januari 2026, Lengkap Rekomendasi Terbaik untuk Kerja
-
Motorola Siapkan HP Midrange Murah, Moto G67 dan G77 Muncul di Toko Online
-
Tak Perlu Privacy Screen Lagi! Galaxy S26 Ultra Disebut Bawa Layar Anti-Intip Bawaan
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 22 Januari: Sikat Void Animation, Diamond, dan Bundel Sakura
-
Lei Jun Beri Jaminan Berani: Baterai Redmi Turbo 5 Max Digaransi 5 Tahun, Siap Diganti Gratis
-
Terpopuler: Bocoran iPhone 18 Pro, Pilihan Tablet RAM 8 GB Rp1 Jutaan
-
50 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari 2026, Buruan Klaim Groza Yuji Itadori
-
7 HP Infinix RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan: Spek Gahar untuk Multitasking