Suara.com - Seorang pemburu alien mengklaim dirinya berhasil menemukan tempurung kepala yang diyakini merupakan penghuni planet Mars.
Adalah Scott C. Waring, mengaku sebagai sang pemburu alien, meyakini bahwa temuannya itu merupakan bukti nyata adanya kehidupan di planet Merah tersebut di masa silam, mirip dengan zaman purba di bumi.
Mulanya, pria garis keras yang meyakini keberadaan alien ini melihat situs NASA Midnightplanets yang menyimpan banyak koleksi foto luar angkasa hasil pencitraan satelit maupun wahana yang dikirim NASA untuk menjelajahi planet di luar bumi.
"Aku menemukan tempurung kepala di salah satu foto rover Curiosity. Ada banyak detail, kamu bahkan bisa melihat dua gigi besar dalam mulut yang terbuka lebar," ujar Waring seperti dikutip dari Express, Minggu (29/3/2020).
Untuk menambah keyakinan publik, Waring juga menyebut bahwa foto yang dimaksud memperlihatkan bagian dagu dan mata yang diyakini sebagai nenek moyang penghuni Mars.
Bahkan, ia mengklaim bagian hidung fosil tersebut mirip manusia, namun lebih besar dan lebar pada bagian atas. Di bagian bahwah kepalanya juga terlihat adanya sambungan leher.
Perihal alasan kepala fosil tersebut putus dari badannya, Waring juga mengatakan bahwa kemungkinan besar 'alien' tersebut meninggal dalam keadaan yang tragis.
"Fosil luar biasa yang ditemukan ini juga bukti nyata bahwa alien pernah tinggal di Mars. Tapi fakta bahwa ia mati terlentang pada permukaan dengan mulut terbuka lebar membuatku yakin alien ini meninggal akibat diteror atau kesakitan," imbuhnya.
Namun, penjelasan Waring itu jelas berbeda dengan keterangan yang diberikan NASA, yang menyebut obyek yang diyakini fosil itu sebenarnya merupakan efek pareidolia.
Baca Juga: Inikah Gambaran Wujud Alien?
Sekadar informasi, pareidolia adalah sebuah fenomena psikologis ketika otak menipu mata untuk melihat benda-benda atau bentuk-bentuk yang sudah dikenal dalam pola atau tekstur, seperti permukaan batu.
Ringkasnya, fosil 'tengkorak' yang dimaksud hanyalah batu di permukaan Mars yang kebetulan memiliki bentuk yang jamak dikenal mata manusia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
iPhone Disebut Bakal Pakai Layar Lengkung Empat Sisi, Apple Ikuti Jejak Xiaomi?
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
Bocoran Harga Poco M8 dan M8 Pro Muncul Jelang Rilis, Ini Gambaran Kelas dan Speknya
-
4 Cara Mendapatkan Candy Blossom di Grow a Garden Roblox agar Panen Melimpah
-
Skin Starlight Januari 2026 Bocor, Gak Cuma Harley yang Punya Tampilan Baru
-
Cara Mengotomatisasi Laporan di Microsoft Excel untuk Meningkatkan Produktivitas
-
Pascabencana, Uptime BTS di Aceh Tembus 92 Persen