Suara.com - Trailer opening game Baldur's Gate III sudah diungkap pada bulan Februari 2020, namun kita masih belum mengenahui mengenai gameplay dan detail karakter. Kini Larian Studios merilis sebuah teaser anyar yang mengungkapkan sedikit gameplay serta skill-skill khusus pada karakternya.
Cuitan dan teaser terbaru yang diunggah oleh akun Twitter Larian Studios juga mengungkapkan bahwa mereka akan mengumumkan "perombakan besar" gameplay baru pada awal Juni 2020.
Sedikit gameplay dan tampilan beberapa spell bisa kita lihat pada teaser terbarunya.
Dalam teaser yang berdurasi 40 detik, kita bisa mengetahui beberapa background dari lingkungan game, sebuah perjalanan ke berbagai jenis Mushroom Kingdom, dan sejumlah spell yang mencolok.
Game Baldur's Gate original dikembangkan oleh BioWare dan Black Isle Studios serta diterbitkan oleh Interplay Entertainment pada tahun 1998.
Game ini sendiri telah menggunakan versi berlisensi dari peraturan Dungeons & Dragons (D&D), khususnya dalam pengaturan Forgotten Realms.
Banyaknya penggemar yang memainkan Baldur's Gate membuat game ini hadir dalam beberapa sekuel, termasuk Baldur's Gate II: Shadows of Amn, dan paket ekspansion-nya, seperti Icewind Dale serta sekuel lain, Planescape: Torment.
Dikutip dari Games Radar, bagi pemain D&D sendiri, tampilan spell dan gameplay terlihat cukup menarik.
Baca Juga: Dari Tsubasa Hingga Dragon Ball, Ini 5 Game Anime Offline Paling Seru
Terdapat sebuah "Mage Hand" bertenaga yang dapat mendorong seseorang dari tebing.
Mage Hand biasanya hanya dapat memanipulasi objek dengan berat 10 pon (4,5 kg) atau kurang. Tetapi pada titik tertentu, setiap spellcaster berharap mereka bisa menggunakan skill seperti itu.
Teaser video juga mengungkapkan petualangan pemain di Baldur's Gate 3 yang mana akan membuat kita menuju ke Underdark.
Rumah bawah tanah dari Drow dan Duergar (masing-masing elf dan dwarv) adalah berupa hamparan luas gua dan jarang di mana jamur tumbuh seukuran pohon
Seperti yang diharapkan, teaser mengungkapkan grafis game cukup menawan sehingga kita seperti terbawa pada dunia fantasi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
5 Smartwatch Murah di Bawah Rp500 Ribu yang Ada Fitur Hitung Langkah Akurat
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 29 Januari: Klaim Skin SG2, Asphalt Crusher, dan Gojo Bundle
-
5 Tablet untuk Main Game Love and Deepspace, Grafik Jernih buat Lihat 'Pacar Virtual'
-
Harga Realme P4 Power Rp4 Jutaan: Bawa Baterai Jumbo 10.001 mAh dan Dimensity 7400
-
Ini Tips Membeli iPhone Bekas agar Tidak Tertipu dan Berujung Zonk
-
Marak Beredar di 2026: Ini 5 Ciri iPhone Rekondisi
-
Update Monster Hunter Wilds PC Tiba: Hadirkan Perbaikan Bug dan Optimalisasi
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
5 Cara Cek Battery Health iPhone Bekas, Waspada Kapasitas Baterai Suntikan
-
5 Hero MLBB Andalan Aurora Light: Inisiasi Apik, 'Bro Cahyo' Jadi Finals MVP M7