Suara.com - Season 2 Fortnite awalnya dijadwalkan selesai pada tanggal 30 April 2020. Meski begitu Epic Games kemudian mengumumkan perpanjangan sehingga Season berakhir pada tanggal 04 Juni 2020.
Tak berhenti di sana, Epic Games kembali memutuskan untuk melakukan perpanjangan lagi sehingga kini Season 2 berakhir secara resmi pada tanggal 11 Juni 2020.
Kapan Fortnite Season 3 dimulai? Epic Games sudah mengonfirmasi bahwa Season 3 akan dimulai sesaaat setelah Season 2 berakhir.
Mereka mengumumkan bahwa Season 3 diluncurkan pada 11 Juni, tepat sesaat setelah Season 2 berakhir.
Epic Games menjanjikan beberapa konten Season 2 ekstra yang tidak terduga untuk membuat para penggemar tetap sibuk saat menyambut Season 3.
Setelah Season 2 diperpanjang hampir satu pekan setelahnya, terdapat Battle Pass Challenge yang tersedia untuk diselesaikan hingga tanggal peluncuran season baru dimulai.
Dikutip dari GameSpot, sebelum peluncuran Season 3, akan ada semacam "Doomsday Event" atau yang secara resmi disebut dengan "The Device".
Event juga ditunda dari tanggal 30 Mei hingga 06 Juni nanti.
Setelah Season 2 masih akan berjalan selama 11 hari ke depan, Epic Games menjanjikan beberapa konten tambahan dalam jumlah "banyak" untuk menyambut Season 3.
Baca Juga: Terciduk Curang, Gelar Juara Fortnite Asia FNCS Invitational Dicopot
"Kami memiliki beberapa pembaruan game yang akan menghadirkan gameplay baru, Challenge baru, bonus XP, dan beberapa kejutan lainnya di tangan kami!" kata Epic Games dalam blog resmi perusahaan.
Season 3 sebenarnya sudah memiliki teaser dengan poster-poster dalam game yang ditemukan di Lazy Lake.
Mereka fokus pada hiu dan beberapa penampakan air, merujuk event Season 3 akan berkaitan dengan itu.
Beberapa tempat di Lazy Lake tampaknya memang sengaja dibanjiri air oleh Epic Games.
Dirumorkan bahwa periode The Device dapat mengirim bagian peta di bawah air.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya
-
Update 25 Kode Redeem FC Mobile 1 Januari 2026, Klaim Icon 113-115 Gratis di Tahun Baru!
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
Bocoran Harga Poco M8 dan M8 Pro Muncul Jelang Rilis, Ini Gambaran Kelas dan Speknya
-
4 Cara Mendapatkan Candy Blossom di Grow a Garden Roblox agar Panen Melimpah
-
Skin Starlight Januari 2026 Bocor, Gak Cuma Harley yang Punya Tampilan Baru
-
Cara Mengotomatisasi Laporan di Microsoft Excel untuk Meningkatkan Produktivitas
-
Pascabencana, Uptime BTS di Aceh Tembus 92 Persen
-
Bocoran Moto X70 Air Pro Terungkap, Kamera Periskop Jadi Senjata Utama