Suara.com - Hampir setiap PC Windows memiliki Windows key atau kunci windows pada keyboard. Windows key dapat ditekan untuk membuka menu Start dan dapat mempermudah pekerjaan pengguna.
Tapi di sisi lain, Windows key bisa menjadi tombol yang sangat menganggu jika pengguna salah menekannya ketika bermain game. Pasalnya, hal itu akan mengeluarkan pengguna dari layar penuh dan bahkan pada sistem lama dengan sumber daya terbatas dan dapat menyebabkan PC tiba-tiba freeze.
Tapi ada cara menonaktifkan Windows key di PC dengan mudah. Dilansir dari Make Tech Easier, Selasa (4/8/2020), berikut cara menonaktifkan Windows key di PC:
Cara termudah untuk menonaktifkan Windows key adalah dengan memetakan kembali kunci tersebut. Ini berarti menugaskannya ke fungsi lain yang tidak menganggu pekerjaan pengguna.
Pengguna dapat memetakan kembali kunci menggunakan utilitas PowerToys gratis Microsoft.
1. Unduh dan instal Microsoft PowerToys di PC. Pengguna juga akan memerlukan .NET Core untuk menginstalnya. Pengguna dapat mengunduhnya langsung dari alamat situs https://github.com/microsoft/PowerToys jika belum menginstalnya.
2. Setelah terinstal, luncurkan utilitas.
3. Klik opsi "Keyboad Manager" dari menu di sebelah kiri dan kemudian pilih "Remap a key".
4. Klik ikon tambah (+). Ini akan memungkinkan pengguna untuk menambahkan kustomisasi pemetaan.
5. Pilih tombol di kolom kiri (dalam hal ini, Windows key). Pengguna juga dapat memilih "Type key" dan tekan Windows key di keyboad pengguna. Dari kolom kanan, tentukan apa yang ingin pengguna lakukan.
Baca Juga: Kembangkan Perusahaan, Konami Kini Produksi PC Gaming
Dalam hal ini, klik pada menu drop-down dan pilih "Undefined". Ini akan menghapus fungsionalitas Windows key dan tidak ada yang terjadi ketika pengguna menekannya.
Jika pengguna ingin memetakannya kembali untuk melakukan fungsi lain, pengguna dapat memilihnya dari kolom bagian kanan.
6. Klik OK dan kemudian klik "Continue Anyway".
Setelah itu, Windows key akan dinonaktifkan. Pengaturan disimpan secara otomatis sehingga pengguna dapat menutup utilitas dan menggunakan PC seperti biasa.
Sedangkan cara untuk mengaktifkan kembali Windows key, pengguna dapat menggunakan utilitas PowerToys yang sama untuk melakukannya.
1. Buka utilitas PowerToys dan arahkan ke "Keyboard Manager", kemudian pilih "Remap a key".
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Heboh Email Reset Kata Sandi Instagram, Ternyata Ini Penyebab Sebenarnya
-
Budget Rp5 Juta Dapat iPad Second Model Apa? Cek Rekomendasi Terbaiknya
-
29 Kode Redeem FF 13 Januari 2026, Dapatkan Skin Scar Megalodon hingga Persiapan Event JJK
-
19 Kode Redeem FC Mobile 13 Januari 2026, Kartu OP Edwin Van Der Sar Siap Menanti
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 12 Januari 2026: Raih Skin SG2, Scar Megalodon, dan Sports Car
-
Poster Vivo X200T Terungkap: Bawa Kamera Zeiss, Andalkan Chip Kencang MediaTek
-
7 HP Murah Chip Kencang dengan Memori 256 GB Januari 2026, Harga Mulai 1 Jutaan!
-
Update Bracket Swiss Stage M7: AE Butuh 1 Kemenangan, ONIC Masih Berjuang
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
CES 2026: LG Perkenalkan AI in Action, AI Nyata Untuk Rumah Sampai Kendaraan