Suara.com - Cyberpunk 2077 mengerahkan segala sumber dayanya untuk menyediakan banyak pilihan pada pengisian suara hingga subtitle-nya. Analis video game ternama membocorkan data "menggemparkan" mengenai totalitas CD Projekt Red untuk menghadirkan pengisi suara di China.
Pada negeri Tirai Bambu tersebut, sepertinya CD Projekt Red siap mengerahkan segala kemampuan yang ada.
Analis video game Daniel Ahmad, menunjukkan data-data beserta foto beberapa pemeran di studio rekaman.
Sebuah cuplikan menjelaskan bahwa pekerjaan perekaman suara mencakup 15 hingga 20 persen lebih banyak jika dibandingkan The Witcher 3.
Bahkan untuk menyediakan voice over dan subtitle, CD Projekt Red menyiapkan banyak sumber daya.
Di China, mereka membutuhkan 150 aktor suara, 100.000 kalimat, 4 studio rekaman, dan perekaman 10 ribu jam.
Menariknya, Cyberpunk 2077 sebenarnya tidak akan mendapatkan rilis resmi di pasar China yang terkenal ketat. Tetapi Cyberpunk 2077 masih akan tersedia untuk pemain China melalui Steam.
Menurut Ahmad, CD Projekt Red memiliki reputasi yang baik di antara para pemain di China.
Bahkan China juga menjadi salah satu pasar teratas untuk pre-order game yang akan datang.
Baca Juga: Cita Rasa "Cyberpunk 2077", Minuman Energi Ini Resmi Dikenalkan
Dikutip dari Gamespot, Cyberpunk 2077 bakal tersedia dalam 18 bahasa berbeda (khusus teks subtitle) dan 10 bahasa untuk voice over penuh.
Sepuluh bahasa dengan akting suara penuh mencakup Inggris, Jerman, Spanyol, Prancis, Italia, Polandia, Portugis Brazil, Rusia, China dan Jepang.
Sementara 18 bahasa yang mendukung subtitle termasuk Inggris, Jerman, Spanyol, Prancis, Italia, Polandia, Portugis Brazil, Rusia, Bahasa China yang disederhanakan, Jepang, Spanyol-Amerika Latin, Hongaria, Turki, Ceko, Arab, Thailand, China tradisional dan Korea.
Sebelumnya analis video game itu telah melacak popularitas CD Projekt Red yang cukup besar di Bilibili (situs media sosial China seperti Twitch dan YouTube)
Mengingat totalitas yang luar biasa dari CD Projekt Red, sepertinya Cyberpunk 2077 bakal memperoleh sambutan luar biasa dari penggemar di China.
Berita Terkait
Terpopuler
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Menanti Kabar, Ini Sosok Dua Istri Pilot Andy Dahananto Korban Kecelakaan ATR 42-500
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 24 Januari 2026, Banjir Item Jujutsu Kaisen Gratis
-
Adu Chipset Dimensity 8450 vs Snapdragon 8 Gen 3: 'Jantungnya' HP Flagship, Mana Paling Gacor?
-
Oppo Reno 15 vs iPhone 15: Duel HP Kelas Menengah Premium, Siapa Juaranya?
-
30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 24 Januari 2026, Hadiah TOTY Siap Diklaim Gratis
-
Jangan Buru-buru Ganti Baterai! Ternyata Ini 5 Alasan Utama HP Sering Mati Mendadak
-
5 Tablet dengan Stylus Pen di Bawah Rp2 Juta untuk Anak Menggambar: Layar Nyaman Spek Mumpuni
-
7 HP Murah di Bawah Rp1 Juta Terbaik: Spek Tinggi dengan Baterai Badak
-
Grab Boyong UMKM Medan ke Panggung World Economic Forum 2026
-
Bocoran Harga Vivo V70 Series, Siap Masuk ke India dan Indonesia
-
AXIS Luncurkan Fitur Convert Pulsa: Ubah Rp1.000 Jadi Kuota Data!