Suara.com - Perayaan Hari Kartini jatuh pada hari ini, Rabu (21/4/2021). Tidak sedikit warganet pengguna media sosial ikut merayakan perjuangan RA Kartini, dalam membangkitkan perempuan Indonesia.
Pantauan Suara.com pada 8.50 WIB, kata kunci Selamat Hari Kartini mendominasi di Twitter bahkan hingga masuk ke dalam jajaran Trending Topik Twitter Indonesia dengan cuitan sebanyak lebih dari 17.200 tweet.
Banyak warganet mengenang perjuangan Kartini melalui kutipan yang pernah diucapkannya, hingga kata-kata perjuangan untuk menyemangati perempuan di Indonesia saat ini.
"Selamat Hari Kartini untuk seluruh perempuan-perempuan hebat. Lakukanlah hal yang kamu cintai dan cintailah setiap hal yang sudah kamu lakukan. Ini hidupmu, jangan pedulikan apapun komentar orang apabila itu negatif. Teruslah berkarya dan bermimpi #kartiniday," tulis akun @laviedenoona.
"Selamat Hari Kartini 2021, Habis Gelap Terbitlah Terang. Jangan pernah menyerah dengan situasi yang sulit, terus berjuang dan jaga harapan, sebab harapan ibarat cahaya terang berpendar di tengah kegelapan," komentar @AndreYlnt.
"Selamat Hari Kartini untuk wanita yang sedang berjuang memilih cintanya, walau terkadang sering kandas oleh pilihannya sendiri," tambah @bayugantinama.
"Selamat Hari Kartini. 'Terkadang, kesulitan harus kamu rasakan terlebih dulu sebelum kebahagiaan yang sempurna datang padamu.' - R.A Kartini," cuit @wipieobelia.
Hari Kartini sendiri ditetapkan dari hari lahir sang pelopor kebangkitan perempuan Pribumi-Nusantara tersebut.
Menurut catatan sejarah, Presiden Soekarno mengeluarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 108 Tahun 1964, pada 2 Mei 1964, yang menetapkan Kartini sebagai Pahlawan Kemerdekaan Nasional.
Baca Juga: Perempuan, Waktunya Mempercantik Diri dengan 5 Promo Hari Kartini Ini!
Berita Terkait
-
Promo Hari Kartini! Pulang Pergi ke Bandara Cuma Rp 21 Ribu
-
10 Quotes Inspiratif RA Kartini, Selain Habis Gelap Terbitlah Terang
-
Profil Jessica Jane, Jejak Digital Masa Lalunya di Facebook Terbongkar
-
Biografi RA Kartini, Tokoh Emansipasi Perempuan Indonesia
-
Hari Kartini 2021, Rayakan dengan Promo dan Diskon Makanan Menarik Ini Yuk
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Memori HP Penuh Gara-Gara WhatsApp? Ini Tips Bersihkan Sampah Media Tanpa Hapus Chat Penting
-
Telkomsel - Nuon Hadirkan IndiHome Gamer Full 1:1 Speed, Internet Rumah Khusus Gamer Mulai Rp290.000
-
Update WhatsApp Terbaru, Pengguna Harus Bayar Langganan Agar Bebas Iklan?
-
Memori HP Cepat Penuh? Ini Cara Setting WhatsApp agar Tidak Otomatis Simpan Foto dan Video
-
5 Tablet Rp2 Jutaan yang Lancar Buat Edit Canva dan Capcut
-
Siap Masuk ke Indonesia, Skor AnTuTu iQOO 15R Tembus 3,5 Juta Poin
-
7 Aplikasi Anti Spam Terbaik untuk Lindungi HP Orang Tua dari Penipuan Telepon
-
6 Langkah Darurat Ini Jika Orang Tua Terlanjur Klik Link Penipuan di WhatsApp
-
61 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 27 Januari: Klaim Diamond, Token Jujutsu, dan Emote Cursed
-
Reno Land di M Bloc Jadi Magnet Anak Muda, OPPO Reno15 Series Jadi Partner Hangout Generasi Aktif