Suara.com - Keberadaan kartu grafis dengan spesifikasi gahar pasti dinantikan oleh gamer kelas atas. Beredar sebelum peluncuran resminya, kartu grafis MSI GeForce RTX 3080 Ti SUPRIM X justru dibanderol dengan harga yang cukup mahal.
Kartu grafis tersebut sebenarnya tidak akan dijual setidaknya hingga bulan depan. Meski begitu, oknum pengecer nakal dari Timur Tengah diketahui sudah menjual kartu grafis GeForce RTX 3080 Ti dengan banderol harga tak resmi.
Bocoran mengenai keberadaan kartu grafis ini sudah mencuat pada kisaran kuartal pertama 2021. Menurut laporan dari Videocardz, seorang pengguna Reddit dengan akun FaisalKhatib mengklaim bahwa pengecer lokal di Timur Tengah sudah menawarkan MSI GeForce RTX 3080 Ti SUPRIM X.
Kartu grafis itu sudah tersedia untuk dibeli dengan harga sekitar 3500 dolar AS atau Rp 50 juta. Ini bukan pertama kalinya pengecer dari Timur Tengah menjual kartu grafis beberapa pekan sebelum rilis resmi.
Oknum pengecer tersebut biasanya tak peduli jika mereka kedapatan melanggar embargo penjualan. Laporan dari Tom's Hardware yang bersumber di ITHome, GeForce RTX 3080 diperkirakan datang pada Mei atau Juni dengan banderol harga 1.099 dolar AS atau Rp 15,7 juta.
GeForce RTX 3080 Ti akan memakai GPU Nvidia GA102 yang mempunyai 10.240 CUDA Core. Ini lebih baik jika dibandingkan RTX 3080 dengan 8.704 CUDA Core.
Perangkat ditunjang memori inteface 384 bit dengan VRAM 12 GB GDDR6X. GeForce RTX 3080 Ti diperkirakan memiliki anti-mining dengan limitasi bawaan untuk mencegahnya dari para penambang cryptocurrency.
Saat ini, penambang menggunakan pemrosesan paralel dalam kartu grafis untuk menambang uang digital. Kita telah melihat perusahaan menggunakan strategi serupa untuk Nvidia GeForce RTX 3060.
Meskipun sayangnya itu tidak menghentikan para penambang cryptocurrency yang berhasil dengan mudah mengakali limitasinya.
Baca Juga: Gamers! AMD Hadirkan Kartu Grafis AMD Radeon RX 6700 XT, Performanya Yahud
Sama seperti PS5 dan Xbox Series X, kartu grafis GeForce RTX 3080 Ti diyakini mempunyai banyak pemburu yang membuat perangkat mungkin sulit untuk dibeli bagi sebagian orang yang kurang beruntung.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
Terkini
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 HP Kamera Terbaik Rp3 Jutaan, Cocok untuk Modal Awal Jadi Kreator Konten
-
Apa Penyebab Bobibos Punya RON Tinggi? BBM Lokal Diklaim Ramah lingkungan
-
Samsung Galaxy S26 Ultra Terungkap! Fitur Baru Canggih, Tapi Minim Inovasi Kamera
-
Daftar Lengkap Perangkat Xiaomi, Redmi, dan POCO yang Dapat Update 6 Tahun
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
HP Baterai 7000 mAh Tahan Berapa Lama? Berikut Rekomendasi Terbaiknya
-
Cedera Ekor Hadrosaurus Ungkap Cara Bedakan Dinosaurus Jantan dan Betina
-
XLSMART Perkuat Jaringan di Bengkulu, Dorong Akses Digital Cepat Hingga ke Pelosok Daerah
-
Nothing Ear (3) Resmi Dijual ke Indonesia, TWS Premium Harga Rp 3 Juta