Suara.com - Para penggemar sepertinya sangat antusias dalam menyambut game baru Back 4 Blood. Tak tanggung-tanggung, game ini langsung merangsek ke dalam 10 besar game terlaris di Steam.
Open Beta dari Back 4 Blood yang telah bergulir pada 06 Agustus meraih popularitas cukup tinggi. Catatan dari SteamDB, jumlah peak player Back 4 Blood sudah mencapai 98.024.
Berdasarkan statistik, game ini meraih 88 ribu peak player dalam kurun waktu 24 jam setelah Open Beta bergulir.
Jumlah player meningkat dan hampir menyentuh 100 ribu pada 07 Agustus lalu. Dikutip dari PC Gamer, Back 4 Blood mencatatkan rata-rata 30 ribu hingga 90 ribu pemain sepanjang akhir pekan.
Analis industri gaming, Daniel Ahmad turut memberikan daftar mengenai deretan game paling laris di Steam pekan lalu. Hasilnya adalah Back 4 Blood memuncaki daftar game terlaris akhir pekan (berakhir 8 Agustus) mengungguli deretan game populer sebelumnya.
The Ascent dan Tribes of Midgard menempati urutan kedua dan ketiga di bawah Back 4 Blood. Pembelian Back 4 Blood bahkan mengungguli game populer seperti GTA V dan COD: Black Ops III.
Orcs Must Die 3, Battlefield 1, Hitman 2 dan Mini Motorways yang ada pada daftar di pekan sebelumnya, tak tercantum pada pekan ini.
Warner Bros Games beberapa waktu lalu telah memberikan sebuah trailer mengenai gameplay dan juga pengenalan karakter zombie terbaru. Aspek anyar dari Open Beta pada Back 4 Blood adalah mode PvP, yang dijuluki "Swarm".
Pada trailer sebelumnya, kita bisa melihat adegan penembakan serta pengeboman zombie yang mengenalkan deretan karakter Cleaner.
Baca Juga: Windah Basudara Ungkap Kemungkinan Wild Rift Jadi Game Populer di Indonesia
Perlu diketahui, Back 4 Blood menampilkan alur cerita ketika dunia sedang diserang oleh wabah parasit. Video memperlihatkan banyak manusia yang sudah terinfeksi parasit Devil Worm atau Cacing Iblis.
Mereka yang sudah terinfeksi akan berubah menjadi Ridden di dalam dunia penuh kekacauan. Pemain akan menjadi sekelompok veteran yang disebut Cleaner untuk membasmi zombie.
Open Beta Back 4 Blood menampilkan enam varian Ridden yang berbeda termasuk Bruiser, Retch, Hocker, Exploder, Crusher, dan Stinger. Back 4 Blood merupakan game baru yang diharapkan meneruskan kesuksesan game FPS zombie Left 4 Dead.
Delapan karakter Cleaner yang terungkap pada trailer Back 4 Blood adalah Holly, Walker, Doc, Karlee, Jim, Hoffman, Evangelo, dan Mom. Game Back 4 Blood akan tersedia untuk Xbox Series X/S, Xbox One, PlayStation 5, PlayStation 4, dan PC pada 12 Oktober 2021.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Daftar Lengkap HP Xiaomi, Redmi, dan POCO yang Dijamin Awet Hingga 5 Tahun!
-
China Sukses Kembangkan Matahari Buatan, Selangkah Lebih Dekat ke Energi Masa Depan
-
Chipset Redmi Turbo 5 Series Terungkap: Diprediksi Pakai Dimensity 8500 dan 9500e
-
Naoki Yoshida Isyaratkan Adanya Port Final Fantasy 14 untuk Nintendo Switch 2
-
10 HP Android Terkencang Versi AnTuTu Desember 2025: Red Magic dan iQOO Bersaing Ketat
-
5 Rekomendasi Smartwatch Murah Alternatif Apple Watch, Harga Mulai Rp300 Ribuan
-
Geser iPhone 17 Pro, Vivo X300 Pro Masuk 3 Besar HP Flagship Kamera Terbaik DxOmark
-
5 Smartwatch Samsung, Garmin hingga Xiaomi Diskon Sampai 40% di Erafone!
-
Oppo Reno 15 Pro Max Debut Global, Pakai Dimensity 8450 dan Kamera 200 MP
-
Bocoran Perdana Motorola Signature Muncul, Stylus Jadi Kejutan di Kelas Flagship