Suara.com - Divisi PlayStation Sony dilaporkan tengah menyiapkan layanan berlangganan baru yang bakal bersaing dengan Xbox Game Pass milik Microsoft.
Layanan dengan kode nama Spartacus ini, memungkinkan pengguna konsol PlayStation (PS) berlangganan bulanan ke katalog yang berisi permainan modern maupun klasik.
Rencananya, layanan baru ini akan tersedia untuk pengguna PS4 dan PS5 yang diluncurkan pada musim semi Amerika Serikat pada 2022, sebagaimana diwartakan NDTV, Selasa (7/12/2021).
Saat diluncurkan, layanan baru Sony ini akan menggabungkan dua paket berlangganan yang sudah ada, PlayStation Plus dan PlayStation Now.
PlayStation Plus adalah layanan yang menyediakan game multiplayer online hingga beberapa judul game yang bisa dimainkan gratis.
Sedangkan PlayStation Now adalah layanan yang menawarkan pengguna untuk melakukan live streaming dan mengunduh game lama.
Dari dokumen yang ditinjau, Sony berencana mempertahankan layanan PlayStation Plus tapi menghentikan PlayStation Now.
Menurut laporan yang diungkap Bloomberg, layanan Spartacus milik Sony ini terdiri dari tiga tier. Tier pertama berisi semua konten yang ada di PlayStation Plus.
Lalu tier kedua berisi katalog game PS4 dan PS5. Sementara tier ketiga mencakup demo game, game streaming, dan katalog game lawas dari konsol PS1, PS2, PS3, dan PSP.
Baca Juga: Terekam dalam Video Pedofilia di Youtube, Petinggi Sony Dipecat
Sony memang unggul dalam penjualan konsol PlayStation dari pesaingnya, Xbox buatan Microsoft. Namun mereka masih kalah dalam hal layanan berlangganan.
Dengan Spartacus, Sony bakal makin bersaing dengan fitur berlangganan Xbox yang sudah populer.
Di sisi lain, Xbox Game Pass, yang sering dijuluki Netflix dari kategori game, telah memiliki lebih dari 18 juta pelanggan.
Layanan ini memungkinkan pengguna membayar 10 hingga 15 dolar AS (Rp 144.000-216.000) per bulan untuk akses tak terbatas ke beberapa ratus game.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
7 Rekomendasi Smartwatch Murah dengan Fitur Lengkap untuk Pria dan Wanita
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 Januari 2026, Klaim 2.026 Gems dan Pemain Eksklusif
-
53 Kode Redeem FF Terbaru 1 Januari 2026, Klaim M1014 Demolitionist dan The Hungry Pumpkin
-
Ini Kode Promo KIOSGAMER Januari 2026 Terbaru, Dapat Diskon hingga Bonus Diamond 30 Persen!
-
28 Kode Redeem MLBB Terbaru 1 Januari 2026: Klaim Skin Epic, Diamond, dan Fragment Gratis
-
95 Persen Jaringan Pulih, XLSMART Percepat Konektivitas Pascabencana di Aceh
-
8 Prompt AI untuk Edit Foto Jadi Dramatis yang Lagi Tren di TikTok
-
iPhone Disebut Bakal Pakai Layar Lengkung Empat Sisi, Apple Ikuti Jejak Xiaomi?
-
5 HP Harga Rp1 Jutaan Paling Worth It di Tahun 2026, Spek Gak Kaleng-kaleng
-
Samsung Disebut Eksperimen Baterai 20.000 mAh, Ini Tantangannya