Suara.com - Meninggalnya selebgram Edelenyi Laura Anna pada Rabu (15/12/2021) membuat banyak pihak terkejut.
Tak sedikit teman hingga para penggemar hingga pengguna media sosial yang mengucapkan duka cita di akun Instagramnya @edlnlaura.
Belakangan ini, seorang jurnalis asal Brasil menjadi sasaran warganet hanya karena dirinya memiliki nama serupa dengan Laura Anna.
Ia terkejut setelah menerima ucapan duka cita dari warganet asal Indonesia di akun Instagram @anna.laura.
Sebuah video viral diunggah oleh akun TikTok @aludraspt pada 17 Desember, jurnalis tersebut mengunggah Instagram Story yang menegaskan bahwa ia bukanlah Laura Anna dari Indonesia.
Karena banyaknya pesan belasungkawa yang ia terima, Anna pun menjadi risih dan mengunggah potret dirinya.
Melalui Instagram Story tersebut, ia menegaskan bahwa dirinya masih hidup dan berasal dari Brasil, bukan Indonesia.
"Ini adalah aku. Namaku adalah Anna Laura, bukan Laura Anna dan aku dari Brasil! Dan yang paling penting, aku hidup! Tolong berhenti mengirim pesan kepadaku seolah-olah aku telah meninggal dunia," tulis Anna dalam Instagram Story miliknya.
Anna juga menyertakan Instagram asli Laura Anna dalam unggahannya tersebut.
Baca Juga: Rela Jalan Kaki 31 Km, Kisah Bocah Penjual Ulekan Keliling Bikin Haru
"Maaf tapi aku bukanlah gadis yang kalian cari. Ini adalah Instagramnya @edlnlaura," tambahnya.
Tak hanya melalui Instagram Story, jurnalis tersebut pun mengunggah foto dengan kalimat serupa, yang menegaskan bahwa dirinya bukan Laura Anna dari Indonesia.
Ia juga meminta warganet untuk berhenti mengirimnya pesan duka cita.
"Salah server Anna Laura," tulis pemilik akun.
Unggahan yang telah dilihat sebanyak lebih dari 58.400 penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 1.011 kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar.
"Auto ngakak," tulis akun @sayangblee.
Berita Terkait
-
Nikita Mirzani: Laura Anna Masih Cinta Gaga Muhammad, Sang Kakak Beri Jawaban Menohok
-
Rela Jalan Kaki 31 Km, Kisah Bocah Penjual Ulekan Keliling Bikin Haru
-
Viral Lagi Gaga Muhammad Bahas Tipe Wanita Idaman, Pilih Kaki yang Mulus
-
Kakak Laura Anna Semprot Nikita Mirzani : Jangan Asal Ngomong!
-
Mantan Pacar Benarkan Gaga Muhammad Pernah Kecelakaan hingga Muka Teman Hancur
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Puluhan Siswa SD di Agam Diduga Keracunan MBG, Sekda: Dapurnya Sama!
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Sonic Racing CrossWorlds: Sinopsis, Harga, serta Spek Minimum untuk Main Game
-
Silent Hill F: Sinopsis, Harga, dan Spesifikasi Minimum PC untuk Main Game
-
Kenalan dengan Eman Llanda Sangco, Gold Laner Berbakat Asal Filipina
-
20 Kode Redeem FF Hari Ini 1 Oktober 2025, Gaet Budle Firefall Eksklusif Langsung
-
11 Kode Redeem FC Mobile 1 Oktober 2025 Bikin Hoki, Sikat Icon Hernandez Gratis
-
Gempa Filipina dan Sumenep Saling Berhubungan? Cek Faktanya
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
10 Aplikasi untuk Menghapus Objek Foto yang Mengganggu di Latar Belakang
-
Mesin Pencari Itu Gimana Sih? Panduan Simpel untuk Pemula
-
10 Prompt Gemini AI untuk Edit Foto Melayang di Kegelapan yang Viral