Suara.com - Sebuah game "horor" mengenai para hantu di Asia Tenggara siap meluncur ke Steam di tahun depan. Cukup unik, Ghostlore merupakan game Action-RPG yang menghadirkan cerita rakyat asal Asia Tenggara beserta kepercayaan mistis di dalamnya.
Dilihat melalui situs resmi Steam, Ghostlore bakal meluncur pada kuartal kedua 2022. Ini adalah game indie yang dikembangkan oleh Andrew Teo dan Adam Teo.
Developer menjelaskan bahwa mereka berencana untuk menyiapkan versi penuh pada kisaran April hingga Juli 2022.
"Ghostlore adalah 'Eastpunk' Action-RPG di mana Anda dapat melawan monster dari cerita rakyat Asia Tenggara. Pandangan modern pada ARPG klasik ini menampilkan item terperinci dan sistem kustomisasi karakter, peta yang dibuat secara prosedural, dan seni isometrik 2D yang indah," bunyi keterangan di dalam game.
Menggunakan konsep unik, PC Gamer bahkan menyebutkan bahwa "Ghostlore akan menjadi salah satu game indie yang paling ditunggu di tahun depan".
Developer yang bermarkas di Singapura ini membenamkan cerita mistis yang pernah beredar di Asia Tenggara, terutama di negara Indonesia dan Malaysia.
Deretan "makhluk" yang dapat ditemui di dalam game yaitu Gui Kia, Jiang-Shi, Pocong, Jenglot, Penanggal, Orang Minyak, Pontianak (Kuntilanak), E-gui, Babi Ngepet, Rakshasa, Hantu Raya, dan Jin.
Selain makhluk di atas, pemain bisa menemui lebih dari 40 musuh yang berbeda berdasarkan mitos atau cerita mistis di Asia Tenggara.
Ghostlore memungkinkan pemain untuk mengombinasi kemampuan tiga dari enam kelas karakter pahlawan yang tersedia. Deretan kelas yang tersedia adalah Adept, Exorcist, Feral, Geomancer, Hashasin, dan Sentinel.
Baca Juga: Berisiko Sebabkan Kecelakaan, Tesla Hentikan Fitur Game Saat Berkendara
Setiap kelas memiliki kelebihan masing-masing. Exorcist misalnya, ia mampu merasakan dunia roh dengan ESP dan mengusir roh jahat. Sentinel berperan sebagai penjaga hutan sementara Adept memiliki kemampuan mistis dan terampil dalam seni bela diri.
Terdapat deretan senjata yang cukup familiar seperti Kris atau Keris, Bow and Arrow, Parang, Kukri, dan Spear. Ghostlore termasuk game RPG yang cukup ringan karena kalian hanya memerlukan memori 1 GB saja.
Spesifikasi minimum untuk memainkan game Ghostlore adalah Intel Core i3, RAM 4 GB, penyimpanan 1 GB, dan OS Windows 7 (atau di atasnya). Cukup menarik menantikan versi penuh dari game Ghostlore yang menghadirkan kuntilanak dan jenglot tersebut.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
57 Kode Redeem FF Terbaru 7 Januari 2026, Dapatkan Skin Epic hingga Outfit Mr Icy
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 7 Januari 2026, Klaim hingga 3.000 Gems dan Pemain 112-115
-
Realme 16 Pro Series Debut: Usung Kamera 200 MP dan Baterai 7.000 mAh
-
10 HP Midrange dengan Performa Terkencang 2025 Versi AnTuTu: Xiaomi Mendominasi
-
Jangan Panik! Ini Cara Mudah Memulihkan Dokumen Word yang Hilang
-
5 HP RAM Besar dan Kamera Selfie Resolusi Tinggi, Harga Rp1 Jutaan Buat Ngonten
-
68 Kode Redeem FF 6 Januari 2026, Siap-siap Bundle Gojo Satoru dan Sukuna Hadir
-
LG Buka Era AI in Action di CES 2026, Hadirkan CLOiD Robot Rumah yang Benar-Benar Mengerti Kamu
-
32 Kode Redeem FC Mobile 6 Januari 2026, Klaim Gems Gratis Sebelum Maintenance Besok
-
TRYX Bikin PC Naik Level di CES 2026: Pendingin Berlayar, Casing Super Senyap, dan Desain Futuristik