Suara.com - Sosok analis MPL, KB melalui live streaming di NIMO TV mengungkap dream team andalannya untuk gelaran SEA Games mendatang. Dream team versi KB ini didominasi oleh deretan player dari ONIC, RRQ dan EVOS.
Susunan dream team SEA Games ini diungkap oleh KB dalam live streaming bersama Head of Esports EVOS yaitu Aldean Tegar atau Luch beberapa waktu yang lalu.
Bagi KB, dirinya ingin memilih EVOS Rekt sebagai kapten tim dengan role goldlane. Sedangkan untuk midlane, KB lalu memilih ONIC Drian yang ia sebut memiliki motivasi tinggi.
Untuk XP lane, KB memilih RRQ R7 yang ia sebut adalah paket lengkap. Beralih ke jungle, KB memutuskan untuk menetapkan ONIC Sanz dibanding RRQ Albert yang menurutnya bisa bermain hero fighter dengan baik.
"Jungle ini kompleks menurut gue, orang pasti mikir gue ambil Albert, dia tier 1 lah bahkan. Tapi entah kenapa ya, gue malah ketika udah lihat si Sanz bisa main fighter gitu, gue megang Sanz," jelas KB.
Selanjutnya, KB memilih RRQ Vyn sebagai roamer. Menurutnya, bersama dream team SEA Games versinya ini, dia bisa bermain fleksibel dengan bantuan Vyn yang jago membangun set up untuk setiap strategi permainan.
Sedangkan untuk cadangan, KB memilih RRQ Albert sebagai jungler karena bisa bermain hero assassin. Player cadangan lain yang akan dibawa KB adalah ONIC Kiboy yang ia sebut bisa bermain multi role.
"Satunya yang kaya gue bilang tadi ya. Itu dia bisa roamer, dia bisa banyak hal, gue mungkin akan bawa Kiboy karena gue sempat lihat dia main XP lane sih gokil, sumpah mas" lanjut KB.
Hingga artikel ini dibuat, masih belum ada konfirmasi resmi mengenai jajaran player yang akan tampil di SEA Games mendatang untuk game Mobile Legends.
Baca Juga: MPL Bagikan Teaser Pemain Baru EVOS, Apakah Drian?
Berita Terkait
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Terpopuler: HP Baterai 6500 mAh mulai Rp1 Juta, Smartwatch Spek Militer Canggih
-
iPhone 12 Turun Harga Gila-Gilaan di Januari 2026, Cek Daftar Harga Terbaru
-
REDMI Note 15 Series Debut di Indonesia,Performa HP Flagship dengan Ketahanan Ekstrem
-
52 Kode Redeem FF Terbaru 22 Januari 2026, Hadir Ryomen Sukuna Bundle dan Efek Knock Musuh
-
Editor PDF Terbaik 2026: Solusi Dokumen Modern
-
30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari 2026, Ada 20.000 Gems dan Pemain TOTY
-
7 HP Layar Lengkung RAM 8 GB Baterai Badak Paling Worth It, Harga Cuma Rp2 Jutaan
-
5 HP Rp2 Jutaan Ini Punya Kamera 108MP, RAM 8 GB Lega dan Layar AMOLED Premium!
-
4 Tablet Murah Chipset Helio Rp2 Jutaan, Ngebut buat Gaming dan Multitasking
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 101-102: Soal Pronomina-Kalimat Persuasif