Suara.com - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) segera menghadirkan layanan 5G di Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Salah satu tahap persiapan yang sudah berlangsung adalah uji coba 5G XL Axiata secara terbatas di lapangan, yaitu pada 12 Februari 2022, dengan hasil yang cukup memuaskan.
Direktur & Chief Technology Officer XL Axiata, I Gede Darmayusa mengatakan, uji coba 5G XL Axiata sudah dilaksanakan pada 12 Februari kemarin.
"Kami telah menguji beberapa aspek teknis, dengan bekerja sama dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dan beberapa operator satelit untuk melaksanakan pengujian co-existence pada spektrum 3.5GHz di Kawasan sirkuit Mandalika," jelasnya.
Uji co-existence ini dimaksudkan untuk memastikan jaringan 5G yang akan digelar nanti tidak mengganggu sistem operasional satelit yang telah ada di sekitar kawasan.
"Hasilnya cukup memuaskan sementara ini, dimana tidak ditemukan adanya gangguan di jaringan satelit akibat dari pemanfaatan 5G," tutur I Gede Darmayusa melalui keterangan resminya, Minggu (20/2/2022).
XL Axiata akan menggunakan spektrum pita frekuensi 3.5GHz dan 26GHz untuk menghadirkan real 5G experience bagi pelanggan, khususnya bagi pengunjung yang berada di Sirkuit Mandalika.
Untuk dapat menikmati layanan 5G XL Axiata ini, maka pengunjung harus memastikan bahwa smartphone yang dipakai mendukung jaringan seluler generasi kelima di pita frekuensi 3.5 GHz dan 26 GHz serta simcard yang dimiliki sudah uSIM.
Rencananya, akan ada beberapa titik strategis layanan 5G XL Axiata yang bisa diakses secara gratis oleh pelanggan di seputar sirkuit.
Baca Juga: XL Axiata Perkuat Jaringan 4G di Likupang
Akses ke layanan 5G ini sepenuhnya gratis atau sama sekali tidak dikenakan biaya.
Sementara itu untuk keperluan 5G Showcase atau pameran 5G, XL Axiata akan menghadirkan use case 5G immersive games and experience seperti Motorbike Augmented Reality (AR), 360 Degree Camera Live Broadcasting, dan 5G experience lainnya.
Melalui penggelaran 5G ini, pengunjung akan dapat merasakan pengalaman 5G yang sesungguhnya, yang dapat menghadirkan beberapa keunggulan dibandingkan jaringan 4G.
Berita Terkait
-
Berkat Internet 5G Tindakan Bedah Memanfaatkan Metaverse Akan Bisa Dilakukan di Masa Depan
-
Evaluasi Tes Pramusim MotoGP di Sirkuit Mandalika
-
Oppo Reno7 Pro Dipastikan Tak Masuk Indonesia
-
Oppo Reno7 Z 5G Diperkenalkan di Indonesia pada 24 Februari, Lebih Cepat dari di India
-
Tiga Ponsel Oppo Reno7 Meluncur di Indonesia Bulan Ini
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
REDMI Note 15 Resmi Hadir di Indonesia, Usung Ketahanan Ekstra dan Performa Seimbang
-
Dari Transaksi Harian ke Perjalanan Global Lewat Integrasi Program Poin
-
Oppo A6t Series Resmi Debut di Indonesia, Bawa Baterai Jumbo 7000mAh, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Siapa Saja Roster MPL ID Season 17? Intip Bocoran Pemain dan Jadwal Pertandingannya
-
realme P4 Power 5G Resmi Meluncur, Buka Era Baru Smartphone dengan Baterai 10.001mAh
-
7 Rekomendasi Smartwatch Xiaomi Terbaik 2026, Mulai Rp300 Ribuan
-
7 HP Murah Rp1 Jutaan Desain Premium, Kamera Apik Anti Ketinggalan Zaman di 2026
-
40 Kode Redeem FF 31 Januari 2026: Klaim Katana Cosmic dan Bundle Nobara
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 31 Januari 2026: Buru Gullit 117 OVR dan Voucher Draft Gratis
-
Terpopuler: Cara Download PP Ramadan 2026 Cewek, 5 HP Alternatif Redmi Note 15 5G