Suara.com - Netflix dikabarkan tengah menawar untuk mengambil alih studio game Finlandia, Next Games Studio, demikian diwartakan Antara dari Reuters Rabu (2/3/2022).
Kabar itu diumumkan oleh Wakil Presiden Game Netflix, Michael Verdu. Perusahaan disebut akan mulai mengajukan tawaran untuk mengakuisisi semua saham Next Games.
"Next Games memiliki tim manajemen yang berpengalaman, rekam jejak yang kuat dengan game seluler berdasarkan waralaba hiburan, dan kemampuan operasional yang solid. Kami sangat senang Next Games bergabung dengan Netflix sebagai studio inti di kawasan strategis dan pasar bakat utama," dikutip dari siaran persnya, Rabu (2/3/2022).
Berdasarkan penawaran tersebut, pemegang saham Next Games akan menerima 2,1 euro per lembar saham, dengan total nilai ekuitas sekitar 65 juta Euro atau setara Rp 1 triliun.
Tawaran Netflix untuk para pemegang saham Next Game Studio bernilai dua kali lipat harga penutupan saham di bursa Finlandia dengan nilai 0,93 euro (Rp 14.851) per lembar saham.
Netflix berharap kesepakatan itu bisa diterima dan proses transaksi itu bisa selesai sebelum semester pertama 2022 berakhir.
Next Games merupakan studio gim yang didirikan pada 2013 oleh Teemu Huuhtanen. Ia dikenal karena berhasil menggunakan strategi pembuatan game berdasarkan IP hiburan populer, seperti Stranger Things: Puzzle Tales.
Perusahaan itu memiliki sekitar 120 karyawan pada akhir 2021 dan melaporkan penjualan sekitar 27,2 juta euro pada 2020, dengan 95 persen pendapatan dihasilkan dari pembelian dalam game.
Baca Juga: Penjahat Siber Makin Mengejar Akun Game dan Perbankan
Berita Terkait
-
Sinopsis Vladimir, Kisah Profesor Terjebak Obsesi Terlarang dalam Series Terbatas Netflix
-
Baki-Dou: The Invincible Samurai Siap Tayang Februari dengan 13 Episode
-
Perjalanan Cinta Benedict Bridgerton sebelum Bertemu Sophie Baek di Season 4
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Resmi Beli Warner Bros., Netflix Bayar Rp1.402 Triliun Secara Tunai
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
6 Game Perang Tank Terbaik di Android: Simulasi Realistis hingga Sci-Fi!
-
7 Perubahan Hadir di Phone Air 2, HP Paling Tipis Apple
-
Siap Meluncur, Begini Penjelasan Gameplay dan Karakter Resident Evil Requiem
-
HP Murah Motorola Moto G17 Debut dengan Kamera Sony, Apa Saja Kelebihannya?
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 29 Januari 2026: Bocoran Mystery Shop dan Angel Ungu Rilis
-
Android Hadirkan Fitur Antimaling Canggih, HP Curian Kini Makin Sulit Dibobol
-
25 Kode Redeem FC Mobile 29 Januari 2026: Siap-siap Flashback Messi-CR7 Hari Ini
-
5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Terpopuler: 5 HP NFC Termurah Januari 2026, Kapan MPL ID Season 17 Dimulai?
-
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?