Suara.com - TikTok dilaporkan tengah menguji fitur baru bernama Watch History.
Sesuai namanya, fitur ini memungkinkan pengguna untuk melihat kembali kumpulan video yang mereka tonton sebelumnya.
Fitur ini pertama kali ditemukan oleh pengguna Twitter Hammod Oh yang kemudian disebarkan oleh peneliti media sosial Matt Navarra.
Dalam screenshot yang diunggah, fitur ini muncul di kolom 'Content and Activity' yang ada di opsi Settings.
Sayangnya, tidak diketahui apakah uji coba fitur baru ini akan diperluas ke lebih banyak pengguna.
Juru bicara TikTok pun tidak banyak memberikan komentar terkait fitur Watch History itu.
"Kami selalu memikirkan cara-cara baru yang bernilai ke komunitas kami dan memperkaya pengalaman TikTok," ujar juru bicara TikTok, dikutip dari Techcrunch, Selasa (29/3/2022).
Fitur ini nantinya akan membantu pengguna untuk menemukan video yang tak sempat mereka simpan lewat likes.
Video itu hilang dan berganti ke video lain biasanya terjadi saat pengguna tak sengaja menggulir ke bawah yang membuat tampilan di-refresh.
Tapi ada sebuah cara untuk melihat kembali video yang hilang di FYP (For You Page). Cara ini dibagikan oleh akun bernama rachforaday.
Baca Juga: Cara Stitch Video TikTok Langsung di Aplikasi
Berikut cara menemukan video yang sudah ditonton di FYP TikTok:
- Buka Discover
- Klik Search di bagian kanan kolom pencarian
- Klik logo Filters yang ada di bagian kanan atas
- Aktifkan opsi 'Watched Video within last 7 days'
- Ketuk Apply
Nah, kolom Discover itu bakal menampilkan kumpulan video TikTok yang sudah dilihat selama tujuh hari terakhir dan lupa disimpan.
Berita Terkait
-
Nyesek! Sempat Hilang, Kucing Ini Ditemukan dalam Keadaan Mengenaskan
-
Ngeri! Detik-detik Petir Menyambar Tiang Listrik di Halaman Saat Pemilik Rumah Duduk di Teras
-
Pemandangan Indah di Belakang Warung Sederhana Ini Berasa di Swiss, Warganet: Makan Sambil Healing
-
Viral! 16 Juta Kali Ditonton, Seorang Ibu Pasrah Lihat Tubuh Anaknya Penuh Lumpur Hitam
-
Viral Ojol Dapat Orderan ke Makam, Alasannya Bikin Mewek
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Varian Warna Infinix Note Edge Terungkap: HP Murah Desain Mewah Siap ke Indonesia
-
Prediksi Industri Semikonduktor 2026, Kebangkitan Chip Otomotif dan Industri
-
Libur Nataru, Data Streaming dan Gim Buat Trafik Jaringan XLSMART Melonjak Tajam
-
5 HP dengan Kualitas Kamera Terbaik Versi DXOMARK, Harga Rp3 Jutaan Setara Flagship!
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
3 Cara Berhenti Berlangganan CapCut Pro di Android, iPhone, dan Web
-
Inovasi Aplikasi Lokal Bantu Pelaku Tekstil Bergerak Lebih Cepat
-
Konten Berbasis AI Bakal Makin Dominan di Medsos Tahun 2026
-
5 HP OPPO RAM Besar dan Tahan Air Harga Rp2 Jutaan untuk Pekerja Lapangan
-
iPhone Siap Pakai Kamera 200MP, Apple Gandeng Samsung dan Tinggalkan Sony?