Suara.com - Seorang pengemudi ojol mendapatkan pesanan mengantarkan barang ke makam, kisahnya menjadi viral di media sosial.
Sebuah gambar tangkapan layar yang dibagikan kembali akun Twitter @txtdarionlshop belum lama ini, pengemudi ojol itu diminta mengantarkan boneka ke salah satu makam oleh pelanggannya.
Tertera bahwa makam tersebut berada di TPU Kayu Manis, Bogor, Jawa Barat.
Pelanggan membeli sebuah boneka Barbie satu buah dengan total pesanan Rp 69.000 dan meminta ojol tersebut mengambilnya serta mengantarkannya ke makam.
Bukan tanpa sebab, rupanya boneka tersebut untuk adik pelanggan yang telah meninggal dunia.
"Tolong antarkan bonekanya ke makam," tulis pelanggan sakaligus menulis nama adiknya yang telah meninggal dunia agar pengemudi dapat dengan mudah mencari batu nisannya.
Dalam gambar terpisah, tampak satu buah boneka Barbie yang masih di dalam kemasannya diletakkan di atas makam.
Terdapat dua jenis bunga berbeda juga berada di atas gundukan tanah berwarna hijau yang ditumbuhi rumput itu.
Tidak diketahui alasan mengapa pelanggan tersebut tidak datang sendiri dan memberikan bonek tersebut ke makam adiknya, tapi unggahan tersebut menarik atensi warganet.
Cuitan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 991 kali dan disukai sebanyak lebih dari 11.300 kali oleh sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar.
"Adek, semoga kamu tenang di surga ya," tulis akun @DailyShopee1.
"Respect for driver," komentar @haris96.
"Aku mikir mungkin ini kakaknya lagi di luar kota atau pulang, atau bahkan lagi nggak di Indonesia tapi masih cari cara gimana pun buat ngasih adeknya. Masih inget adeknya, ya Tuhaan," ungkap @nasisotoayam.
"Nggak kebayang effort ojolnya cari kuburan adeknya," tambah @biji_tiwadak.
"Sedih ih lihatnya," cuit @_mxxnlightbae.
Berita Terkait
-
Unik! Bukan di Kebun, Puluhan Pohon Pisang Ditanam di Dalam Ruangan Pakai Pot
-
Wanita Ini Nangis, Ayam Kesayangan Dirawat dari Kecil Malah Berakhir Jadi Masakan di Tangan Emak
-
Viral! Gegara Ayam Goreng Pesanannya Belum Disembelih, Seorang Pria Enggan Lanjutkan Makan
-
Momen Ayah Gendong Putranya Saat Tunaikan Ibadah Salat di Masjid Mendadak Viral
-
Status WhatsApp Bocil Lagi Galau Bertengkar dengan Sang Pacar Viral, Warganet: Merusak Minggu Pagiku
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
5 HP Vivo Lolos Sertifikasi di Indonesia: Ada iQOO 15R, V70, dan Z11x 5G
-
9 Rekomendasi TWS Sport untuk Lari Terbaik, Harga Murah Mulai Rp100 Ribuan
-
7 Tablet di Bawah Rp5 Juta Ini Bikin Kerja Makin Produktif, Rasa Laptop Canggih!
-
Cara Melacak HP yang Hilang Dalam Keadaan Mati, Manfaatkan Fitur Ini
-
5 HP POCO Harga di Bawah Rp2 Juta Selain POCO C85, Kamera 50 MP Baterai Super Jumbo
-
5 HP Murah POCO Dapat Diskon Besar Januari 2026: Mulai Sejutaan, Memori 256-512 GB
-
Xiaomi Siap Panaskan Persaingan! HP Flagship Baru Dikabarkan Pakai Kipas Pendingin Aktif
-
63 Kode Redeem FF Terbaru 10 Januari: Ada Skin Famas HRK, Bunny, dan Emote Gratis
-
Waspada! Serangan Phishing Lewat Kode QR Meledak hingga 5 Kali Lipat di Paruh Kedua 2025
-
7 Tablet Jagoan Multitasking Berat dengan Slot SIM Card, Harga Mulai Rp1 Jutaan