Suara.com - Tim nasional esport berhasil memuncaki klasemen sementara nomor Free Fire SEA Games Vietnam, sementara FIFA Online 4 memulai pertempuran pada babak penyisihan grup di National Convention Center, Hanoi, hari ini, Sabtu (14/5/2022).
Nomor pertandingan Free Fire, yang dilaksanakan dengan sistem klasemen, telah mulai bergulir pada Jumat (13/5/2022) dan akan berlanjut pada Minggu (15/5/2022), demikian dilansir dari Antara.
Dilakukan selama dua hari dengan 14 pertandingan, Free Fire telah menjalankan tujuh pertandingan pada hari pertama. Timnas esports Indonesia, yang menurunkan dua tim masing-masing berisikan lima atlet, berhasil memuncaki klasemen.
Pada hari pertama, tim Indonesia 1 merajai tangga klasemen, yang dihuni 10 tim dari lima negara, dengan 57 rank poin, 82 kill poin, mengumpulkan 139 total poin, ditambah dengan dua Booyah.
Tim Indonesia 2 juga dominan pada hari pertama dengan berhasil menduduki peringkat ketiga klasemen. Tim Free Fire Indonesia, yang dipimimpin oleh Agus Suparman, mengumpulkan total 102 poin dengan satu Booyah.
Ibnu Nasir Ramdani, Muhammad Fikri Alief Pratama, Nur Ivaldi Fajar, Fafli Aidil Fitrah, Raihan Maghfur, Rhama Satria, Richard William Manurung, Shahin Taskhir dan Victor Innosensius akan kembali bertanding, Minggu.
Pemenang emas, perak dan perunggu akan ditentukan oleh akumulasi poin yang dikumpulkan selama dua hari pertandingan tersebut.
Pertarungan para atlet esport akan berlangsung hingga 22 Mei atau sehari sebelum penutupan SEA Games Vietnam.
Indonesia mengirimkan 38 atlet esport terbaik ke SEA Games Vietnam. Mereka akan berkompetisi pada lima nomor pertandingan, yaitu Mobile Legends (solo dan tim), Free Fire, FIFA Online dan Cross Fire.
Baca Juga: Free Fire Jadi Pembukaan, Ini Jadwal Pertandingan Esports di SEA Games 2021
Berita Terkait
-
27 Kode Redeem FF Terbaru 22 November 2025, Klaim Hadiahnya Gratis!
-
27 Kode Redeem FF 21 November 2025, Flower of Love dan Skin FFWS Gratis
-
23 Kode Redeem FF Aktif 20 November 2025, Klaim Emote Flower of Love Sekarang!
-
30 Kode Redeem FF Terbaru 20 November 2025, Raih Emot dan Skin Groza Gratis
-
23 Kode Redeem FF Hari Ini 19 November 2025, Ada Emote Bucin Gratis!
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
5 Smartwatch yang Kompatibel dengan iOS dan Android, Harga Mulai Rp400 Ribuan
-
5 Tablet RAM 8 GB Paling Murah yang Cocok untuk Multitasking dan Berbagai Kebutuhan
-
27 Kode Redeem FF Terbaru 22 November 2025, Klaim Hadiahnya Gratis!
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 November 2025: Ada Pemain Glorious, 450 Rank Up, dan 1.500 Gems
-
5 Tablet Murah untuk Edit Video: Spek Dewa, Memori Besar, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Dua Tablet Murah POCO Siap Masuk ke Indonesia, Usung Chip Kencang Snapdragon
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 November: Ada Pemain 110-115 dan Ratusan Rank Up
-
5 Tablet dengan RAM 12 GB Plus Baterai Jumbo, Multitasking untuk Pekerjaan Berat
-
Spesifikasi RedMagic 11 Pro: Calon HP Gaming Gahar di Indonesia, Chip Super Kencang
-
HP Murah Oppo Misterius Lolos Sertifikasi, Usung Baterai 7.000 mAh