Suara.com - Seorang mempelai perempuan yang mengalami kecelakaan sebelum menikah, tapi pernikahan tetap dilaksanakan dengan bantuan dari suaminya.
Sebuah video diunggah akun TikTok @shandy_gendut pada 30 Mei, terekam sepasang pengantin mengenakan pakaian pernikahan khas adat Jawa yang sedang berjalan menuju panggung pelaminan.
Namun, mempelai perempuan tampak berjalan menggunakan tongkat sebagai alat bantu untuk kakinya yang sakit.
Bukan tanpa sebab, rupanya ia baru saja mengalami kecelakaan sebelum hari pernikahannya. Akibatnya, kakinya patah dan harus menggunakan alat bantu jalan.
Beruntung, pernikahan tersebut tetap dapat dilaksanakan meskipun kondisi mempelai perempuan tidak sepenuhnya sehat.
Mempelai lelaki tampak menggendong istrinya berpindah tempat, mulai dari prosesi sungkeman kepada kedua orang tua hingga duduk kembali ke kursi pelaminan di atas panggung.
"Semua wanita ingin terlihat sempurna di hari bahagianya. Namun ujian sebelum pernikahan, hanya Allah yang tau. Kaki patah karena kecelakaan menjelang hari pernikahan. Hancur, sedih, kecewa. Tapi yakin selalu ada hikmah dari setiap takdir yang terjadi. Terima kasih suamiku, selalu setia mendampingiku di segala keadaan," tulis pemilik akun.
Momen haru tersebut pun membuat tak sedikit tamu yang datang menangis menyaksikannya.
Unggahan yang telah dilihat sebanyak lebih dari 3,2 juta penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 370.300 kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar.
Baca Juga: Viral Perempuan Cosplay Nurlela Tahun 1950 Bikin Kagum: Vibes Zaman Dulu
"Banyak yang sayang sama pengantinnya sampe-sampe mereka semua termasuk saya ikutan nangis," tulis akun @syaffa2496
"Itu lah alasan kenapa orang jaman dulu masih percaya akan adanya larangan untuk tidak keluar ketika sudah mendekati hari H pernikahan," komentar @arza_andin
"Semoga segera diberikan kesembuhan. Suaminya kelihatan sayang banget," tambah @revanda_revania
"Selamat mbak, kamu tidak salah memilih pasangan. Suamimu tulus banget. Semoga diberi kesehatan selalu sekeluarga," ungkap @orangasing2445
"Alhamdulillah suaminya setia dan rela menggendong istrinya, ikut sedih," sahut @pipibakpau05
Berita Terkait
-
Kocak! Para Bridesmaids Wanita Pakai Kostum Ultraman saat Temannya Menikah, Mempelai Auto Ngakak
-
Viral Lelaki Tiba-tiba Jadi Patung, Ternyata Ada Cheetah Masuk ke Dalam Mobil!
-
Viral Pemandangan Alam Super Menawan, Publik Kompak Minta Agar Tetap Dirahasiakan dan Tak Dijadikan Tempat Wisata
-
Prank Ngomong Kasar ke Istri, Sang Suami Malah Terima Hal Tak Terduga ini
-
Shenina Cinnamon Pamer Sisi Posesif Angga Yunanda, Warganet: Tiket ke Pluto Berapa sih?
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Moto Pad 60 Pro Hadir untuk Kreator: Tablet Ini Mengerti Cara Ide Bekerja
-
HyperOS Resmi Pensiun dari Deretan HP Xiaomi, Redmi, dan Poco Ini: Wajib Waspada!
-
53 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 9 Januari 2026, Kantongi Reward Gratis Sekarang Juga!
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 9 Januari 2026, Gratis Pemain 111-115 dan Token Extra Time PL
-
5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan dengan Memori Internal 256 GB di Tahun 2026
-
Terpopuler: Daftar HP Xiaomi Tahan hingga 5 Tahun, Tablet SIM Card Terbaik 1 Jutaan
-
Grok Buat Wanita Berbikini: Komdigi Soroti Pelanggaran Privasi, Tuai Polemik Internasional
-
Harga POCO M8 5G Lebih Mahal: Pakai Layar Curved AMOLED, Dukung Fitur Tangguh
-
Dimensity 8500 Bakal Setara Snapdragon Berapa? Jadi SoC POCO X8 Pro