Suara.com - Seorang lelaki ditaksir tetangganya, hingga mendapatkan hadiah menggemaskan dan menjadi viral di media sosial.
Sebuah video diunggah akun TikTok @setiawatidewi7 pada 1 Juni, pemilik akun merupakan ibu dari seorang anak lelaki bernama Alif.
Ia merekam momen ketika anak bujangnya mendapatkan hadiah dari anak tetangga yang menyukainya.
Terekam hadiah tersebut berupa permen yang ditempel ke kertas HVS dan disusun hingga membentuk tanda hati atau love.
Pada kertas tersebut juga terdapat tulisan tangan yang berbunyi, "Buat kak Alif. Dari tetangga depan."
Alih-alih marah, sang ibu justru tertawa melihat hadiah menggemaskan yang diterima putranya.
Bahkan, ia tak menyangka anaknya memiliki penggemar karena anaknya adalah tipikal anak pendiam.
"Ketika tetangga depan diam-diam menyukai anak gue. Ternyata Alif di sini banyak penggemarnya. Terima kasih, tetangga depan," ucap pemilik akun.
Sang ibu sempat menyorot ke arah anak lelakinya yang mendapatkan hadiah tersebut, namun ia tidak menoleh sedikitpun.
Baca Juga: Bukan ke Penyanyi Dangdut, Seorang Pria Malah Asyik Nyawer ke Tempat Ini, Warganet: Versi Surga
Unggahan yang telah dilihat sebanyak lebih dari 7,8 juta penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 598.800 kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar.
Tak sedikit warganet yang dibuat penasaran dengan sosok anaknya, sementara lainnya pun ikut gemas dengan hadiah permen berbentuk love yang diberi anak tetangga tersebut.
"Kalau cowok tipe pendiam, banyak yang suka biasanya karena bikin penasaran gitu," tulis akun @fue.24
"Kalau udah begini, pasti emaknya yang heboh. Soalnya aku juga gitu, kalau si abang dapet surat atau kado malah akunya yang ngakak," komentar @aufaly2008
"Wkwk kalau saya udah main aja ke rumah biar lebih sopan. Tapi ngakak lihat hadiahnya itu," tambah @rusminimiko0
"Ceweknya be like: waduh mamanya lagi yang ambil," sahut @takin108
Berita Terkait
-
Nyesek Menantu Tak Pernah Dihargai Ibu Mertua, Sang Suami Jadi Kekuatannya
-
Saking Pulas Tidur, Satpam Ini Dibangunkan Satu Kompi Tak Dengar Sama Sekali
-
Curhat Tetangga Renovasi Rumah Ambil Batu Bata Miliknya, Ditegur tapi Tak Digubris
-
Fakta Kucing Pororo yang Viral di TikTok, Hilang Belum Ketemu, Bikin Publik Sedih
-
Cara Pakai Filter Wajah Menangis, Lagi Viral di TikTok dan Instagram
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
5 HP Lipat Termurah 2026 dengan Desain Futuristik dan Spek Dewa
-
50 Kode Redeem FF Malam Ini 25 Januari 2026 Spesial Skin Jujutsu Kaisen
-
Redmi Note 15 Pro 5G vs Redmi Note 14 Pro 5G: Upgrade Baterai Jumbo, Apakah Lebih Worth It?
-
5 Rekomendasi Tablet Layar AMOLED untuk Game dengan Spek Dewa
-
Link Nonton Live Streaming Final M7 Mobile Legends: Alter Ego Tantang Aurora Gaming
-
31 Kode Redeem FC Mobile Malam Ini 25 Januari 2026, Ada Bocoran CR7 OVR 117
-
Redmi Note 15 5G vs Redmi Note 14 5G: Mana yang Paling Worth It di Harga Rp3 Jutaan?
-
Wi-Fi 8 Segera Tiba, MediaTek Filogic 8000 Janjikan Koneksi AI Lebih Stabil
-
Cara Klaim Kode Redeem TheoTown Terbaru untuk Dapat Berbagai Hadiah
-
Cara Cek FUP IndiHome Terbaru, Mudah Lewat Aplikasi dan SMS