Suara.com - Infinix Hot 12 resmi meluncur ke Indonesia. Smartphone ini hadir dengan fitur khas seri Hot, yang didesain khusus untuk meningkatkan pengalaman gaming pengguna.
Harga Infinix Hot 12 di Indonesia mulai Rp 2.099.000 dan bisa didapatkan di sesi First Sale Blibli pada 15 Juni besok.
"Infinix Hot 12 hadir untuk melanjutkan semangat Dominate The Game yang sudah lama dibawa seri Hot. Kami ingin para gamer muda Indonesia dapat merasakan pengalaman gaming next level di Infinix Hot 12 namun dengan harga yang tetap terjangkau," kata Country Marketing Manager Infinix Indonesia, Sergio Ticoalu, Selasa (14/6/2022).
Spesifikasi Infinix Hot 12
Infinix Hot 12 mengusung layar IPS berukuran 6,82 inci, resolusi HD+ atau 720 x 1612 piksel, dan refresh rate 90Hz.
Infinix Hot 12 membawa kamera utama 13MP, kamera sekunder 2MP, dan kamera AI di bagian belakang. Sedangkan kamera depannya berukuran 8MP.
Infinix Hot 12 diperkuat chipset MediaTek Helio G85 yang dipasangkan dengan RAM 6GB dan ROM 128GB. RAM itu bisa ditambahkan menjadi total 11GB, sementara ROM juga bisa diperluas lewat slot Micro SD hingga 512GB.
Baterainya berkapasitas 5.000mAh yang dipasangkan dengan charger 18W. Sementara sistem operasinya adalah Android 12 dengan tampilan XOS ala Infinix.
Fitur lain yang tersedia yakni dual SIM, 4G, sensor sidik jari, dan jack audio 3.5mm. Sementara varian warna yang tersedia yakni Racing Black, Legend White, Origin Blue, dan Lucky Green.
Setiap pembelian Infinix Hot 12, pengguna akan mendapatkan Starter Pack Smartfren dan berkesempatan mendapatkan bonus kuota 5GB per bulan.
Baca Juga: Harga Infinix Note 12 VIP Resmi Dirilis ke Indonesia
Berita Terkait
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
Infinix Note 60 Series Siap Bikin Ponsel Anti Sinyal: Bisa Telepon dan Chat Langsung via Satelit
-
Update Harga HP Infinix RAM 8 GB per Januari 2026, Spek Komplet Mulai Rp1 Jutaan
-
Infinix Note Edge Siap Rilis di Indonesia, Desain Tipis Pakai Chipset Baru
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan yang Layak Dibeli di 2026
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 7 Januari: Klaim Item HRK, Katana, dan Mr Icy
-
29 Kode Redeem FC Mobile Aktif 7 Januari: Ada 3 Pemain OVR hingga 115 dan Gems
-
4 HP Android Rp2-3 Jutaan Tanpa Iklan 2026, Lebih Nyaman Tanpa Gangguan
-
Acer Swift 16 Anyar Hadir di CES 2026: Laptop Tipis dengan GPU Gahar
-
7 HP Baterai 6000 mAh Termurah di 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Perbandingan Snapdragon 7 Gen 3 vs MediaTek Dimensity 7300, Duel Chipset Kelas Menengah
-
7 Rekomendasi HP Fast Charging 120W di 2026, Isi Daya Super Cepat Kurang dari 30 Menit
-
30 Kode Redeem MLBB Terbaru 7 Januari 2026, Ada Emote Sultan dan Recall Gratis
-
Indosat Catatkan 5 Aplikasi Paling Boros Data di Liburan Nataru
-
5 Rekomendasi HP Layar AMOLED dengan PWM Dimming Tinggi, Aman Tak Bikin Mata Lelah