Suara.com - Realme C30 resmi diluncurkan di Indonesia pada Senin (4/7/2022). Ponsel ini dibekali baterai besar dengan daya tahan lama sehingga diklaim cocok untuk menemani aktivitas sehar-hari pengguna.
Harga Realme C30 di Indonesia mulai Rp 1.449.000 dan akan dijual secara flash sale di periode 7- 14 Juli 2022.
"Realme C30 mampu memenuhi kebutuhan kelas entry-level dengan desain yang stylish namun juga dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama karena kualitasnya yang terdepan,” ujar Marketing Director Realme Indonesia, Palson Yi dalam siaran persnya.
Realme C30 dipacu cip Unisoc T612, yang memiliki arsitektur octa-core 12 nm dengan kecepatan 1,82 GHz. Prosesor ini disokong oleh RAM 2 GB atau 4 GB, dengan kapasitas memori internal 32 GB sampai 64 GB.
Baterai jadi keunggulan Realme C30. Gawai ini memiliki baterai berkapasitas 5000 mAh. Ponsel ini, diklaim bisa bertahan 1,55 jam jika digunakan untuk berkirim pesan via WhatsApp dan 2,35 jam untuk menelepon. Kemampuan ini dimiliki C30 karena ia memiliki fitur Ultra Saving Mode.
Realme C30 memiliki layar berukura 6,5 inci, dengan resolusi HD+ dan touch sampling rate 120Hz. Realme tak mengungkap panel yang digunakan pada layar, tetapi diduga kuat terbuat dari panel LCD.
Kamera Realme C30 berkekuatan 8 MP, sementara kamera depannya memiliki resolusi 5 MP.
Harga Realme C30 adalah Rp 1,5 juta untuk varian 2 GB/32 GB dan Rp 1,749.000 untuk varian 4 GB/64 GB. Tetapi jika konsumen membeli pada periode flash sale, harganya turun menjadi 1.449.000.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
5 HP Vivo Lolos Sertifikasi di Indonesia: Ada iQOO 15R, V70, dan Z11x 5G
-
9 Rekomendasi TWS Sport untuk Lari Terbaik, Harga Murah Mulai Rp100 Ribuan
-
7 Tablet di Bawah Rp5 Juta Ini Bikin Kerja Makin Produktif, Rasa Laptop Canggih!
-
Cara Melacak HP yang Hilang Dalam Keadaan Mati, Manfaatkan Fitur Ini
-
5 HP POCO Harga di Bawah Rp2 Juta Selain POCO C85, Kamera 50 MP Baterai Super Jumbo
-
5 HP Murah POCO Dapat Diskon Besar Januari 2026: Mulai Sejutaan, Memori 256-512 GB
-
Xiaomi Siap Panaskan Persaingan! HP Flagship Baru Dikabarkan Pakai Kipas Pendingin Aktif
-
63 Kode Redeem FF Terbaru 10 Januari: Ada Skin Famas HRK, Bunny, dan Emote Gratis
-
Waspada! Serangan Phishing Lewat Kode QR Meledak hingga 5 Kali Lipat di Paruh Kedua 2025
-
7 Tablet Jagoan Multitasking Berat dengan Slot SIM Card, Harga Mulai Rp1 Jutaan