Suara.com - Pasangan pengantin asal Malaysia ini harus terpisah selama tujuh bulan setelah menikah akibat pandemi dan kisahnya menjadi viral di media massa.
Video diunggah akun TikTok natasyabunny belum lama ini, pemilik akun mengaku tidak pernah berjumpa secara langsung dengan suaminya setelah menikah.
Pernikahan mereka pun dilaksanakan secara online karena pandemi, di mana ia berada di Malaysia dan suaminya berada di Australia untuk bekerja.
Setelah menunggu selama tujuh bulan, keduanya pun ditakdirkan untuk bertemu secara langsung.
"Nikah terus hidup bersama (tanda silang). 7 bulan setelah nikah baru dapat bertemu (tanda centang). Jodoh itu rahasia Allah, aku tak pernah bertemu dia secara langsung, hebatnya kuasa Allah. Aku nikah online tanpa berjumpa, 7 bulan menanti akhirnya Allah temukan kami berdua," tulis pemilik akun.
Terekam pemilik akun sedang menunggu kedatangan suaminya di bandara. Ia pun langsung menyambut lelaki yang dinikahinya itu dengan pelukan.
Pemilik akun mengaku menjalani hubungan jarak jauh, terlebih telah menikah adalah hal yang sulit, dalam unggahan berbeda. Namun, ia dan suami saling menguatkan dan percaya satu sama lain.
Pemilik akun mengatakan bahwa ia dan suaminya sering melakukan panggilan video di sela waktu bekerja dan waktu libur untuk melepas rindu.
Tak hanya itu, ia juga mendapat dukungan positif dari keluarga kedua belah pihak.
Baca Juga: Viral Kisah Wanita Batal Lamaran hingga Diminta Mantan Kembalikan Barang Seserahan, Warganet Nyesek
"Yang pasti saya kuat atas dukungan yang sangat positif dari pihak keluarga besar saya dan pihak suami, yang senantiasa memberi kata-kata positif selama kami LDR," tambah pemilik akun.
Unggahan yang telah dilihat sebanyak lebih dari 1,2 juta penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 61.000 kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar.
"Wah uniknya, perasaan saat bertemu pertama kali pasti sangat berbeda," tulis akun hazelaina
"Kalau aku pertama kali ketemu pasti segan mau peluk, pasti malu-malu," komentar norshuhada_z
"Doakan saya juga, saya pun berhubungan tanpa berjumpa. Sekarang dalam masa bertunangan, belum berjumpa lagi. Saya di Malaysia, tunangan di Korea," ungkap blackrose_9824
Berita Terkait
-
Ekspresi Pengantin Pria Dirias Ubah Warna Kulitnya Jadi Putih Bikin Salfok
-
Keajaiban Tangan MUA Ini Rias Wajah ala Make Up Pengantin Tahun 80-an Bikin Melongo
-
Aksi Fotografer Memotret Prewedding Calon Pengantin Ini Disorot Warganet
-
Pengantin Wanita Terpaksa Lakukan Ini karena MUA Lupa Datang di Hari Pernikahan
-
Tingkah Bocil Perempuan Ini Kepada Pengantin Pria Undang Gelak Tawa Tamu
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
Terkini
-
Rahasia Perbedaan Wajah Neanderthal dan Manusia Modern Akhirnya Terungkap
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 16 November 2025: Waspada Hujan Lebat di Sejumlah Wilayah
-
34 Kode Redeem FF 16 November 2025: Klaim Emote Bucin & Skin FFWS Permanen untuk Survivor Sejati!
-
17 Kode Redeem FC Mobile sebelum Event FootyVerse Lenyap, Ada 20.000 Gems dan WInger Lincah OVR 112
-
10 Fakta Kereta Petani di China yang Disebut-sebut Menginspirasi Indonesia
-
50 Kode Redeem FF Terbaru 15 November 2025, Klaim Bundle dan Emote Eksklusif Gratis
-
Youth Economic Summit 2025 : Perkembangan Transformasi Media Manfaatkan Kecanggihan Teknologi
-
23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 15 November 2025, Gratis Icon 108+ dan Belasan Ribu Gems
-
Red Dead Redemption Hadir di Konsol Modern dan Mobile Mulai 2 Desember
-
7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan