Suara.com - Badan Siber dan Sandi Negara atau BSSN telah menyiapkan lima standar operasional prosedur (SOP) pengamanan siber pada gelaran Konferensi Tingkat Tinggi atau KTT G20 di Nusa Dua, Bali, tanggal 15 dan 16 November 2022.
"Jadi, ada 5 SOP yang telah kami susun dalam rangka pengamanan siber dalam gelaran KTT G20," ujar Juru Bicara BSSN Ariandi Putra dalam konferensi pers Pengamanan Siber KTT G20, sebagaimana dipantau melalui kanal YouTube FMB9ID_IKP di Jakarta, Selasa (25/10/2022).
Pertama, SOP mengenai penanganan terhadap insiden siber yang mungkin terjadi pada KTT G20. Kedua, BSSN juga telah menyusun SOP terkait dengan penanganan aduan siber.
"Ketiga, SOP akuisisi hardisk, flashdisk, dan memory card yang kami lakukan," ucap Rian, sapaan akrab Ariandi Putra.
Berikutnya, BSSN pun telah menyusun SOP mengenai pelaksanaan analisis malware, yakni perangkat lunak yang sengaja dirancang untuk merusak sistem komputer, jaringan, ataupun server dan ada pula SOP terkait dengan pelaksanaan analisis malware lanjutan.
Selama acara KTT G20 berlangsung, Rian mengatakan BSSN akan berfokus melakukan koordinasi dengan para pemangku kepentingan terkait.
Koordinasi tersebut berkenaan dengan jika ada insiden siber yang terjadi, antisipasi serangan siber, pemantauan terhadap situasi yang berkembang selama KTT G20 berlangsung, dan pemulihan terhadap insiden siber yang terjadi.
"Selanjutnya, pasca-event, jika ada beberapa kejadian insiden, kami akan fokus melakukan akuisisi dan digital forensic sehingga bisa dilihat apa saja data yang utuh dan kami bisa menyimpulkan beberapa kejadian yang menjadi insiden," lanjut Rian.
Saat ini, ia menyampaikan bahwa BSSN mulai bekerja selama 24 jam guna memantau anomali traffic yang terjadi dalam ruang siber di Indonesia.
Baca Juga: Ini 5 Jenis Ancaman Siber yang Intai KTT G20
Dalam kesempatan yang sama, Rian memaparkan pula sektor-sektor strategis yang menjadi fokus pengamanan dari BSSN dalam gelaran KTT G20. Di antaranya, pengamanan siber di sektor lokasi penyelenggaraan KTT G20 yang berada di Nusa Dua, Bali.
Berikutnya, BSSN juga berfokus melakukan pengamanan di sektor energi, seperti listrik dan air melalui kerja sama dengan para pemangku kepentingan terkait.
Yang ketiga adalah sektor transportasi melalui kerja sama dengan AirNav dan Kementerian Perhubungan.
Keempat, pengamanan dalam sektor administrasi pemerintahan dan keuangan terkait dengan kelancaran operasi layanan perbankan di sekitar lokasi KTT G20, bahkan Bali secara umum.
Di samping itu, BSSN juga mengamankan sektor kesehatan dengan memastikan ketersediaan akses terhadap rumah sakit dan klinik bagi pihak-pihak yang menghadiri KTT G20 dan membutuhkan tindakan medis.
Terakhir, pengamanan sektor teknologi informasi dan komunikasi, seperti terkait dengan jaringan dan penyedia layanan internet. [Antara]
Berita Terkait
-
Gibran Wakili Prabowo di Forum KTT G20, DPR: Jangan Cuma Hadir, Tapi Ikut Dialog
-
Gibran Wakilkan Pidato Presiden di KTT G20, Ini Alasan Prabowo Tak Pergi ke Afrika Selatan
-
Hadiri KTT G20 di Afsel, Gibran akan Berpidato di Depan Pemimpin Dunia
-
Waduh, Potensi Kerugian Akibat Serangan Siber Tembus Rp 397,26 Kuadriliun
-
Pelindung Digital Buatan Anak Bangsa Ini Hadir di Tengah Maraknya Ancaman Online
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
5 Smartwatch yang Kompatibel dengan iOS dan Android, Harga Mulai Rp400 Ribuan
-
5 Tablet RAM 8 GB Paling Murah yang Cocok untuk Multitasking dan Berbagai Kebutuhan
-
27 Kode Redeem FF Terbaru 22 November 2025, Klaim Hadiahnya Gratis!
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 November 2025: Ada Pemain Glorious, 450 Rank Up, dan 1.500 Gems
-
5 Tablet Murah untuk Edit Video: Spek Dewa, Memori Besar, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Dua Tablet Murah POCO Siap Masuk ke Indonesia, Usung Chip Kencang Snapdragon
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 November: Ada Pemain 110-115 dan Ratusan Rank Up
-
5 Tablet dengan RAM 12 GB Plus Baterai Jumbo, Multitasking untuk Pekerjaan Berat
-
Spesifikasi RedMagic 11 Pro: Calon HP Gaming Gahar di Indonesia, Chip Super Kencang
-
HP Murah Oppo Misterius Lolos Sertifikasi, Usung Baterai 7.000 mAh