Suara.com - WhatsApp tengah menguji fitur baru yang secara otomatis membisukan notifikasi dari grup WhatsApp beranggotakan lebih dari 256 orang. Peluncuran fitur ini akan dihadirkan ke para penguji WhatsApp Beta.
Fitur ini pertama kali ditemukan oleh WABetaInfo. Ia menyebut kalau fitur baru WhatsApp ini bertujuan agar aplikasi jadi tidak terlalu berisik karena banyaknya notifikasi.
"Kemampuan untuk secara otomatis membisukan percakapan grup besar yang membantu mengurangi notifikasi telah dirilis ke beberapa penguji beta, dan diluncurkan ke lebih banyak pengguna dalam beberapa hari ke depan," kata WABetaInfo, dilansir dari India Today, Senin (14/11/2022).
Beberapa waktu lalu WhatsApp baru saja meluncurkan opsi yang memungkinkan satu grup menampung hingga 1.024 orang. Fitur ini dinilai memiliki efek plus minus untuk para penggunanya.
Dengan fitur baru itu, pengguna yang memiliki grup berisi lebih dari 256 peserta bisa secara otomatis notifikasinya dimatikan. Mereka juga bisa menyembunyikan grup apabila notifikasinya tidak mau dimatikan.
Menurut WABetaInfo, fitur ini hadir di WhatsApp Beta versi 2.22.24.15 untuk perangkat Android. Tetapi beberapa pengguna WhatsApp Beta versi 2.22.24.9, 2.22.24.10, 2.22.24.11, dan 2.22.24.14 juga sudah mulai menerima fitur.
Semua penguji yang menggunakan WhatsApp Beta bisa memperbaruinya ke versi tersebut. Tapi jika belum mendapatkan update, maka fitur akan tersedia di pembaruan selanjutnya.
Berita Terkait
-
Percakapan Grup WhatsApp Pemain Timnas Indonesia Terbongkar Jelang Lawan Arab Saudi, Bahas Apa?
-
Dokumen Internal Bocor: Sisi Gelap AI WhatsApp Terbongkar, Keselamatan Anak Terancam?
-
Sampai Temannya Memohon, Jokowi Tak Pernah Mau Masuk Grup WA Alumni
-
Terganggu Notifikasi Konstan? Ini Cara Mematikan Chat Audio Grup WhatsApp yang Efektif
-
Fitur Baru WhatsApp: Dari Rapat Spontan Sampai Bikin Acara, Semua Jadi Lebih Mudah!
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
5 Tablet dengan RAM 12 GB Plus Baterai Jumbo, Multitasking untuk Pekerjaan Berat
-
Spesifikasi RedMagic 11 Pro: Calon HP Gaming Gahar di Indonesia, Chip Super Kencang
-
HP Murah Oppo Misterius Lolos Sertifikasi, Usung Baterai 7.000 mAh
-
5 Smartwatch Anti Air yang Bisa Dipakai Berenang, Aman hingga Kedalaman 50 Meter
-
7 HP Murah Rp 900 Ribuan Terbaik November 2025: Cocok Buat Orangtua, UI Ringan
-
Acer Luncurkan Predator Triton 14 AI, Laptop Gaming Paling Tipis Bertenaga AI
-
7 Rekomendasi Tablet dengan Stylus Pen Murah Cocok untuk Guru
-
Resident Evil Requiem Rilis 2026, Begini Bocoran Campaign dan Gameplay-nya
-
XLSMART Sukses Terapkan Zero Waste di AXIS Nation Cup 2025
-
4 Smartwatch Xiaomi yang Layak Dibeli 2025, Budget Mulai Rp300 Ribuan Aman