Suara.com - Berikut ini adalah cara update android Samsung. Cara ini mungkin diperlukan jika HP Samsung kamu sudah lemot dan jarang mendapat update terbaru.
Ada banyak alasan mengapa orang-orang masih memilih HP buatan perusahaan asal Korea Selatan ini.
Dua di antaranya adalah baterainya yang terkenal awet dan kameranya yang juga mendapat predikat salah satu yang baik, meski di beberapa HP entry level tidak demikian.
Jika kamu adalah pengguna Samsung, maka akan menemukan beberapa kali notifikasi untuk meng-update hp ke versi yang lebih baru.
Hal ini wajar sebab Samsung tidak mau kamu ketinggalan update beberapa fitur terbaru yang telah mereka rilis.
Selain itu, update Android di HP Samsung juga akan membawa sejumlah keuntungan buat kamu.
Berikut ini adalah beberapa manfaat yang akan kamu peroleh jika rajin meng-update Android Samsung:
- Mengatasi dan menghilangkan bug pada ponsel.
- Mendapatkan pembaharuan security patch yang terbaru untuk memberikan keamanan yang lebih baik pada ponsel.
- Mendapatkan fitur terbaru dari sistem terkini.
- Memperbaiki sistem pada HP Samsung yang lag dan lemot.
- Mendapatkan upgrade system terkini dengan sistem operasi Android terbaru.
Nah setelah tahu manfaatnya, selanjutnya kamu perlu mengetahui bagaimana cara update Android Samsung.
Dilansir dari berbagai sumber, ada dua cara yang bisa kamu lakukan untuk update Android Samsung.
Baca Juga: Samsung AC WindFree Lite Hembuskan Udara Sejuk Bebas dari Pusing
Cara pertama jelas melalui pengaturan, sementara yang kedua melalui notifikasi yang rutin diberikan oleh Samsung itu sendiri.
Cara 1: Melalui Pengaturan
- Akses pengaturan di smartphone Samsung.
- Klik Software Updates atau System Updates di HP. Jika tidak ada, coba cari di About Phone.
- Klik Check for Updates.
- Selanjutnya, klik Update untuk melakukan download dan install Android versi terbaru.
- Tunggu hingga proses selesai untuk mengupdate sistem OS Android terbaru.
- Smartphone akan melakukan reboot secara otomatis.
- Selesai
Cara 2: Melalui Notifikasi
- Ketika muncul notifikasi pembaharuan perangkat lunak pada bar di atas ponsel, klik notifikasi tersebut.
- Akan muncul pilihan, “jadwalkan instalasi” atau “install sekarang”. Jika kamu ingin melakukan instalasi di lain waktu, klik “jadwalkan instalasi”.
- Tunggu hingga prosesnya selesai dan ponsel melakukan rebooting.
- Selesai
Itulah berbagai cara yang bisa kamu lakukan untuk update Android Samsung dengan mudah dan tanpa ribet. [Damai Lestari]
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
Terkini
-
Google Doodle Peringati Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional, Ini Maknanya
-
Unisoc T7250 vs MediaTek Helio G81, Bagus Mana?
-
Cari Smartwatch yang Cocok untuk iPhone selain Apple Watch? Cek Rekomendasi Keren Ini
-
Spesifikasi Redmi Pad 2 Pro, Tablet Xiaomi Resmi ke RI dengan Baterai 12.000 mAh
-
Daftar Harga iPhone Terbaru November 2025, Setelah iPhone 17 Rilis Banyak yang Dapat Diskon
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
25 Kode Redeem FF Hari Ini 5 November 2025: Skin Evo Gun Gratis Di Depan Mata
-
22 Kode Redeem FC Mobile 5 November 2025: Banjir Hadiah Rank Up dan Pemain Bintang Gratis
-
Terjemahan Langsung di AirPods Masuk ke Uni Eropa, Kapan Giliran Indonesia?
-
Review Realme 15T 5G: Desain BIkin Pangling, Punya Baterai Jumbo 7.000 mAh