Suara.com - Asus memperkenalkan Vivobook 13 Slate OLED (T3304), laptop 2-in-1 generasi terbaru yang menawarkan pengalaman penggunaan praktis serta fleksibel.
Berdesain stylish, Vivobook 13 Slate OLED merupakan pilihan yang tepat untuk memenuhi kebutuhan komputasi sehari-hari.
Dilengkapi dengan layar sentuh ASUS Lumina OLED berukuran 13,3-inci didukung teknologi Dolby Vision, Pantone Validated, serta sistem audio quad-speaker oleh Dolby Atmos, Vivobook 13 Slate OLED juga sangat cocok untuk menikmati hiburan kapanpun dan di manapun.
Vivobook 13 Slate juga dilengkapi dengan ASUS Pen 2.0, yaitu stylus yang kompatibel dengan
standar MPP 2.0.
Hadir dengan 4096 pressure level dan empat ujung pena yang dapat diganti, serta fungsi Bluetooth yang dapat diakses melalui tombol pintas, ASUS Pen 2.0 memudahkan pengguna Vivobook 13 Slate OLED dalam mengekspresikan idenya.
Performa laptop ini juga ditingkatkan dengan adanya prosesor Intel Core yang menggunakan konfigurasi 8 core, sehingga memiliki performa lebih cepat dan baterai lebih tahan lama dari generasi sebelumnya.
Asus juga melengkapi Vivobook 13 Slate OLED dengan memori LPDDR5 hingga 8 GB serta penyimpanan berkapasitas 256GB.
Selain itu, Vivobook 13 Slate OLED telah dilengkapi dengan keyboard yang disediakan pada paket penjualannya dapat dilepas-pasang secara magnetik dan memiliki touchpad yang besar, serta kickstand khusus yang dapat membuat laptop ini dapat digunakan dalam berbagai orientasi.
Laptop ini juga dilengkapi dengan port seperti USB-C, jack audio, dan pembaca kartu microSD.
Baca Juga: 3 Cara Mengatasi Laptop yang Tidak Bisa Tersambung ke WiFi, Jangan Panik!
Vivobook 13 Slate OLED tidak hanya menawarkan kemudahan dan fleksibilitas, tetapi juga dibekali berbagai fitur baru yang memudahkan pengguna sehari-hari.
Webcam IR FHD dengan teknologi ASUS 3D Noise Reduction (3DNR) disediakan untuk pengalaman video call yang lebih baik.
Selain itu, laptop ini juga dilengkapi dengan teknologi ASUS AI noise-cancelling yang membantu mengurangi kebisingan saat pengguna berada dalam lingkungan yang ramai.
Vivobook 13 Slate OLED menggunakan kemasan yang dapat didaur ulang dengan sertifikasi 100% FSC.
Laptop ini juga memiliki efisiensi energi yang melebihi standar ENERGY STAR. Untuk memastikan daya tahannya, laptop ini telah diuji sesuai dengan standar militer AS (MIL-STD-810H) yang ketat.
Melalui 12 metode pengujian dan 26 prosedur pengujian, laptop ini menawarkan ketahanan yang andal untuk penggunaannya sehari-hari.
Berita Terkait
-
Viral Video Pemulung Barang Bekas di Australia, Bisa Dapat Iphone Hingga Laptop?
-
Pria Di Kembangan Babak Belur Dihajar Massa Usai Kepergok Nyolong Laptop
-
6 Cara Mudah Menjaga Keyboard Laptop Agar Tidak Mudah Rusak, Jangan Kasar!
-
Acer Chromebook Enterprise Spin 714 Diluncurkan, Diklaim Bisa Tingkatkan Produktivitas
-
Acer Memperkenalkan Laptop Gaming Terbaru Predator Triton 17 X dan Predator Helios Neo 16
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
-
Cara Blur WhatsApp Web dengan Mudah, Anti Intip Saat di Kantor
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
MediaTek Dimensity 6400 Setara Chipset Apa? Bersaing dengan Snapdragon Berapa?
-
Intip Harga HP Infinix per November 2025, Spek Terbaik Mulai Rp1 Jutaan
-
18 Kode Redeem FC Mobile 2 November 2025, Klaim Pemain Gratis OVR 113 Terbatas
-
40 Kode Redeem FF 2 November 2025 Bikin Akun Kamu Wangi Seharian, Luck Royale Voucher Gratis
-
17 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November 2025, Dapatkan Pemain OVR 109-113 dan Gems Gratis
-
ChatGPT Go Resmi Diluncurkan Pertama di Asia Tenggara, Gandeng Telkomsel, Bundling Mulai Rp 50.000
-
Tim Cook Janjikan Berbagai Teknologi AI Canggih di Apple Intelligence