Suara.com - Sebagai strategi mempertahankan kepemimpinan di entry level smartphone, sejak Juni hingga awal Juli 2023, Xiaomi Indonesia mengeluarkan harga baru produk Redmi.
Jika biasanya potongan harga lazim dilakukan untuk smartphone yang sudah beredar hingga satu tahun di pasar, Xiaomi Indonesia kali ini justru terlihat melakukan penyesuaian harga juga untuk produk baru, seperti Redmi 12C dan Redmi A2 sebagai strategi untuk mempertahankan kepemimpinannya di pasar smartphone entry-level.
Sejumlah produk Redmi yang mengalami penyesuaian harga, antara lain Redmi 12C, Redmi A2, Redmi 10 5G, Redmi 10C, Redmi A1, dan Redmi 10 2022. Melalui produk-produk Redmi tersebut, Xiaomi menghadirkan fitur-fitur terkini dan desain yang menawan, yang sejalan dengan tren terbaru di industri smartphone.
Seperti diketahui, Redmi merupakan lini produk dari Xiaomi yang kerap ditawarkan dengan konsep spesifikasi tinggi namun tetap mempertahankan harga yang terjangkau. Lewat penyesuaian harga terhadap produk-produknya, Xiaomi Indonesia nampaknya ingin mempertahankan kepemimpinan mereka di segmen entry-level.
Penyesuaian harga ini juga dilakukan dengan tujuan memberikan akses yang lebih luas kepada konsumen agar mereka dapat menikmati teknologi terkini tanpa harus mengorbankan kualitas atau fitur yang diinginkan.
Selain penyesuaian harga, Xiaomi juga terus mempertahankan komitmen untuk produk-produk entry-level tersebut, karena setiap produk Redmi memiliki garansi hingga 15 bulan dan rata-rata mendapat dukungan software update hingga 3 tahun.
Para pengguna smartphone Xiaomi dan Redmi tentunya tidak perlu merasa khawatir berkat layanan purna jual Xiaomi yang mencapai lebih dari 500+ titik layanan purna jual yang terdiri dari exclusive service center, multi-brand service center, serta service point yang menempatkan Xiaomi sebagai brand dengan jaringan purna jual terluas di Indonesia.
Berikut daftar smartphone Redmi dari Xiaomi Indonesia yang mengalami penyesuaian harga serta informasi lengkap terkait jaringan penjualannya:
Baca Juga: 4 Tips agar Smartphone Nggak Overheat, Pengguna HP Jadul Wajib Baca!
Berita Terkait
-
Daftar HP Xiaomi yang Dihentikan Updatenya, Termasuk Redmi Note 9
-
Daftar Harga HP Xiaomi Juli 2023, Termurah hingga Termahal
-
Xiaomi Pad 6, Tablet Terbaru dengan Peningkatan Signifikan dari Pendahulunya
-
Xiaomi Pad 6, Tablet Terbaru 2023 dengan Layar 144Hz dan Performa Unggul
-
Xiaomi Civi 3: Smartphone Terbaru dengan Fitur Canggih Disokong Mediatek Dimensity 8200 Ultra
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Samsung Galaxy A57 5G Lolos Sertifikasi: Pakai Chip Anyar Exynos dan RAM 12 GB
-
Snapdragon 8 Elite Gen 6 Pro Diprediksi Bawa Performa Kencang, Clock Speed 5,5 GHz
-
Fantastis, Segini Hadiah Aurora PH usai Juara M7 World Championship 2026
-
58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 26 Januari: Raih Skin Gojo, Banner Jujutsu, dan Diamond
-
Turki Jadi Tuan Rumah MLBB M8 World Championship, Wild Card di Thailand
-
Film Super Mario Galaxy Rilis Lebih Cepat, Trailer Baru Ungkap Kehadiran Yoshi
-
Profil Aurora Light: 'Bro Cahyo' Menyala, Eks Pemain MPL ID Jadi Finals MVP M7 Mobile Legends
-
iQOO 15 Ultra Resmi Meluncur 4 Februari, Bawa Performa Gahar Kelas Monster
-
Harga Diprediksi Lebih Miring, Oppo Find X9s Bakal Bawa Dua Sensor 200 MP
-
Waspada Penjahat Siber Menyebar File Berbahaya Menyamar Sebagai E-Book PDF