Suara.com - Di acara Conversations global di Mumbai, WhatsApp memperkenalkan beberapa fitur baru yang nantinya membantu mempercepat cara menyelesaikan banyak hal bersama bisnis di chat WhatsApp.
Pengalaman Chat yang Lebih Cepat dengan Flows
WhatsApp meluncurkan Flows agar bisnis dapat menawarkan lebih banyak pengalaman seperti pemilihan tempat duduk kereta, pemesanan makanan, atau janji temu, semuanya dilakukan tanpa harus keluar dari chat.
Dengan Flows, bisnis akan dapat menyediakan menu yang lengkap dan formulir yang dapat disesuaikan guna mendukung kebutuhan yang bermacam-macam.
"Kami akan menjadikan Flows tersedia untuk bisnis di seluruh dunia menggunakan Platform WhatsApp Business dalam beberapa minggu ke depan," tulis WhatsApp dalam keterangan resminya, Kamis (21/9/2023).
Bisnis yang Diverifikasi Meta di WhatsApp
Perusahaan memungkinkan bisnis menerima verifikasi dari Meta, yang nantinya membantu kamu mengetahui bahwa sedang mengobrol bersama bisnis yang tepat.
Untuk mendapatkan Verifikasi Meta, bisnis dapat menunjukkan keautentikannya kepada Meta lalu nantinya akan mendapatkan lencana terverifikasi, dukungan akun yang ditingkatkan, dan perlindungan dari peniruan.
Untuk para bisnis yang tertarik mendaftar, Verifikasi Meta akan hadir dengan fitur premium tambahan yang mencakup kemampuan untuk membuat halaman WhatsApp khusus yang nantinya mudah ditemukan melalui pencarian web, dan dukungan multiperangkat agar beberapa karyawan dapat menanggapi pelanggan.
Baca Juga: Fitur Baru WhatsApp Channel Meluncur Global, Mirip Twitter
"Kami akan mulai menguji Verifikasi Meta segera pada bisnis kecil yang menggunakan aplikasi WhatsApp Business, sebelum memperkenalkannya kepada bisnis di Platform WhatsApp Business di masa mendatang," tambah WhatsApp.
Berita Terkait
-
Baru! Panggilan Video WhatsApp Kini Bisa Mode Landscape dan Berbagi Layar
-
Cara Sharing Screen Whatsapp, Fitur Terbaru Bisa Berbagi Tampilan Layar saat Video Call
-
SleekFlow Dorong Efisiensi dan Penjualan lewat Digitalisasi
-
Contoh Pengumuman Lomba 17 Agustus Via Grup Whatsapp, Lebih Simpel dan Efektif
-
Google Hadirkan Deretan Fitur Baru Bard
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Andalkan Snapdragon 7s Gen 4, Segini Skor AnTuTu Redmi Pad 2 Pro
-
Teaser Beredar, Realme GT 8 Pro Aston Martin F1 Limited Edition Siap Rilis
-
23 Kode Redeem FC Mobile 3 November: Dapatkan Pemain OVR 113, Gems, dan Rank Up Token Gratis!
-
Bracket dan Hasil Playoff MPL ID S16: ONIC Jadi Juara, AE Nomor 2
-
23 Kode Redeem FF 3 November: Segera Klaim Skin M1014, SG2 One Punch Man, dan Bundle Eksklusif!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
TikTok Rilis Dua Fitur AI Baru: Permudah Kreator Mengolah Konten
-
Philips Siap Hadirkan HP Baru, Desain Mirip iPhone
-
2 Cara Mudah Ngeprint Dokumen dari iPhone, Tutorial Cepat Anti Ribet!
-
Kehidupan di Palung Terdalam: Temuan Moluska Purba Ungkap Rahasia Evolusi Laut?