Suara.com - Saat negara-negara di dunia mulai menggunakan jaringan 5G, Korea Utara akhirnya beralih dari internet 3G ke 4G setelah bertahun-tahun lamanya. Korut dilaporkan mengimpor peralatan bekas buatan perusahaan asal China, Huawei.
Peralihan dari 3G ke 4G ini sudah dimulai Pemerintah Korut sejak Oktober 2023 lalu. Kala itu mereka sudah mencanangkan untuk merombak infrastruktur jaringan 3G dan menetapkan landasan layanan 4G.
Adapun kota-kota pertama yang menerima jaringan 4G di Korut yakni Pyongyang, Nampo, Pyongsong, Sariwon, Wonsan, dan Hamhung, sebagaimana dikutip dari Gizmochina, Minggu (14/1/2024).
Peningkatan dari 3G ke 4G ini mencakup pemasangan repeater 4G, monitor jarak jauh, dan amplifier untuk transmisi dan penerimaan radio, serta kontrol pemrosesan sinyal yang diperbarui di base transceiver station (BTS).
Laporan dari media lokal menyebutkan kalau pemerintah sudah mulai membangun menara BTS 4G di beberapa wilayah Korut. Rencananya, mereka bakal menyelesaikan lebih dari 80 persen menara di tahun 2025 mendatang.
Untuk saat ini, jaringan 4G masih terbatas di distrik pusat Pyongyang, ibu kota Korea Utara.
Berdasarkan pengakuan warga sekitar, mereka yang sudah berlangganan 4G mengakui kalau sinyal internet sangat bagus. Mereka tidak mengalami gangguan saat menjelajahi internet atau menonton video.
Hanya saja narasumber yang tidak menyebutkan namanya itu menyatakan kalau sinyal masih terbatas dan kerap melemah signifikan apabila jauh dari lokasi.
Faktor itulah yang membuat banyak warga Korut enggan beralih ke 4G. Lebih lagi, ponsel mereka juga tidak secara otomatis langsung pindah dari 3G ke 4G.
Baca Juga: Kominfo Akui Bisnis Telkomsel CS Terganggu WA-Google
Diketahui dari keseluruhan 26,2 juta total penduduk Korea Utara, hanya 28,3 persen yang sudah menikmati koneksi telepon. Hal ini menandakan kalau Korut memang tertinggal jauh dari negara-negara lain untuk mengadopsi tren global dan masih menggunakan generasi lama.
Korea Utara sendiri baru memasuki jaringan 2G di tahun 2022, jauh setelah negara-negara lain sudah menggunakan 3G. Tampaknya peralihan ke 4G ini juga mengikuti pola serupa dengan 3G, begitu pula dengan 5G ke depannya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
-
5 HP Rp2 Jutaan Kamera Terbaik 2026 untuk Konten Kreator
-
Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut untuk Video TikTok dan Instagram
-
Apa Perbedaan iPad Air dari iPad Pro? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Daftar Harga iPhone Januari 2026, Benarkah Lebih Mahal?
-
5 HP Murah di Bawah Rp1 Juta yang Masih Layak Pakai di 2026