Suara.com - Cara terbaik untuk mengamankan informasi rahasia dalam file PDF adalah dengan kata sandi. Namun terkadang, ada saatnya pengguna perlu menghapus proteksi kata sandi agar PDF dapat dilihat oleh siapa saja.
Berikut ini tiga cara menghapus kata sandi dari PDF di Mac dengan syarat pengguna mengetahui kata sandi aslinya:
1. Hapus kata sandi dari PDF di Mac menggunakan Adobe Pro
Pengguna memerlukan Acrobat Pro untuk menghapus kata sandi dari PDF di Mac. Meskipun ini adalah perangkat lunak berbayar, namun pengguna juga bisa memanfaatkan uji coba gratis yang memungkinkan pengguna menggunakannya tanpa membayar hingga tujuh hari.
- Untuk menghapus kata sandi dari file PDF di Mac menggunakan Adobe Pro, unduh, instal, dan luncurkan perangkat lunak di Mac. Pilih Tools > Protect a PDF.
- Kemudian pilih Remove Security untuk menghapus kata sandi.
- Jika dokumen memiliki Document Open password, klik OK untuk menghapusnya. Jika dokumen memiliki kata sandi izin, ketikkan kata sandi yang benar di kotak Enter Password dan klik OK.
- Setelah PDF dibuka kuncinya, pastikan untuk menyimpan dokumen tersebut agar orang lain juga dapat mengaksesnya.
2. Hapus kata sandi dari file PDF menggunakan Preview
Jika pengguna tidak ingin mengunduh dan menginstal Adobe Pro hanya untuk menghapus kata sandi dari file PDF di Mac, pengguna dapat menggunakan pembaca PDF asli di macOS.
- Buka file PDF yang dilindungi kata sandi dengan mengklik kanan file PDF.
- Pilih Open with, diikuti dengan Preview. Pengguna juga dapat mengklik dua kali pada file tersebut.
- Karena file dilindungi kata sandi, Preview akan meminta pengguna memasukkan kata sandi sebelum dapat mengakses apa pun.
- Masukkan kata sandi di dalam kotak yang tersedia dan tekan Enter.
- Jika kata sandinya benar, pengguna kan dapat melihat file PDF di Preview.
- Klik pada menu File, diikuti oleh Save.
3. Hapus kata sandi dari PDF menggunakan browser web
Menghapus kata sandi dari PDF menggunakan browser web adalah solusi cepat yang memanfaatkan fitur print-to-PDF yang tersedia di sebagian besar browser modern, seperti Safari, Chrome, dan Firefox di Mac. Cara ini tidak memerlukan instalasi perangkat lunak tambahan.
- Buka file PDF yang dilindungi kata sandi di browser web dengan menyeret file ke bilah URL di jendela browser yang terbuka atau dengan menggunakan opsi Open File di browser, biasanya ditemukan di menu File.
- Pengguna akan diminta memasukkan kata sandi.
- Dengan file PDF terbuka, pilih opsi Print dari menu File.
- Klik tombol PDF di bagian bawah jendela dialog print.
- Beri nama dokumen dan pilih di mana pengguna ingin menyimpannya, kemudian klik Save.
Itulah cara menghapus kata sandi dari file PDF di Mac dengan mudah.
Baca Juga: 3 Cara Cepat Membuat PDF di iPhone dan iPad
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
3 Pilihan HP Xiaomi dengan Kamera Terbaik Melebihi iPhone, Harga Mulai Rp3 Jutaan!
-
Budget 3 Juta, Mending Beli HP iPhone atau Samsung? Ini Pilihannya
-
5 Smartwatch Murah di Bawah Rp500 Ribu yang Ada Fitur Hitung Langkah Akurat
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 29 Januari: Klaim Skin SG2, Asphalt Crusher, dan Gojo Bundle
-
5 Tablet untuk Main Game Love and Deepspace, Grafik Jernih buat Lihat 'Pacar Virtual'
-
Harga Realme P4 Power Rp4 Jutaan: Bawa Baterai Jumbo 10.001 mAh dan Dimensity 7400
-
Ini Tips Membeli iPhone Bekas agar Tidak Tertipu dan Berujung Zonk
-
Marak Beredar di 2026: Ini 5 Ciri iPhone Rekondisi
-
Update Monster Hunter Wilds PC Tiba: Hadirkan Perbaikan Bug dan Optimalisasi
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas