Suara.com - Banyak pengguna Facebook yang telah menggunakan platform media sosial tersebut selama bertahun-tahun. Namun, sangat sedikit pengguna yang tahu bahwa Facebook memiliki fitur rahasia.
Karena Facebook memiliki banyak hal untuk ditawarkan dalam hal fitur, sangat mudah untuk melewatkan fitur-fitur berguna yang selama ini selalu dilihat. Berikut ini beberapa fitur Facebook lain yang jarang diketahui keberadaannya:
1. Lihat siapa yang mengakses akun Facebook pengguna
Pernahkah pengguna memperhatikan aktivitas aneh di akun Facebook pengguna? Jika yakin itu bukan pengguna, maka seseorang mungkin mengakses akun pengguna secara diam-diam. Dalam kasus ini, pengguna bisa mengetahui siapa yang mengakses akun pengguna melalui pengaturan keamanan.
- Klik pada piramida terbalik di kanan atas layar.
- Kemudian buka Settings > Security and Login.
Opsi kedua di bawah akan menampilkan semua login Facebook yang aktif. Pengguna juga akan melihat dari mana akun diakses. Jika pengguna melihat login yang bukan pengguna, klik tiga titik di sebelah kanan dan pilih logout.
2. Unduh salinan seluruh Facebook
Jika pengguna ingin memiliki salinan semua yang pernah pengguna posting di Facebook, inilah fitur yang tepat. Beri ruang pada perangkat karena pengguna akan mengunduh seluruh akun Facebook.
Buka Settings > Your Facebook Information > Download Your Information. Di bagian Your Information, pengguna dapat menghapus centang pada informasi yang tidak ingin disertakan dalam file Facebook. Setelah itu, klik tombol biru Create File.
3. Cara mengatur kontak lama Facebook
Baca Juga: Cara Melihat Arsip Story Facebook yang Sudah Dihapus
Jika pengguna ingin ada seseorang yang ingin mengelola akun Facebook setelah pengguna meninggal, kontak lama ini dapat menerima atau menolak permintaan pertemanan baru, memposting atas nama pengguna, memperbarui profil, dan bahkan mengunduh data akun.
Pastikan memilih orang yang dapat dipercaya. Kemudian buka Settings > General > Manage Account > Edit. Temukan tab Legacy Contact dan pilih orang yang akan menangani akun pengguna.
4. Temukan foto yang disukai oleh kontak tertentu
Jika pengguna pernah penasaran gambar seperti apa yang disukai oleh orang tertentu, maka pengguna bisa mengetahuinya dengan mengetikkan kata foto atau video yang disukai dan nama orang yang diminati, lalu tekan Enter. Pengguna juga bisa menggunakan fitur ini untuk menemukan konten yang pengguna sukai minggu lalu atau bahkan bulan lalu.
5. Facebook Town Hall
Banyak orang yang tidak mengetahui bahwa mereka memiliki Town Hall sendiri di Facebook. Untuk mengunjungi Town Hall pengguna, akses https://facebook.com/townhall, dan pengguna dapat melihat akun pemerintah daerah seperti walikota, jaksa agung, dan senator. Pengguna juga memiliki opsi untuk mengikuti akun mereka.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Penjualan Battlefield 6 Tembus 10 Juta Kopi, Analis Sebut Masih Sulit Kalahkan Game COD
-
7 Smartwatch Murah yang Bisa Hitung Kalori: Praktis Pantau Diet, Harga Mulai Rp200 Ribuan
-
Meluncur Bulan Ini, Vivo Y500 Pro Bawa Memori 512 GB dan Kamera 200 MP
-
Link Live Streaming Supermoon 5 November 2025: Amati 'Fenomena Bulan Besar' Lebih Dekat
-
7 Rekomendasi Tablet Android Killer! Performa Tak Kalah dari iPad, Harga Mulai 1 Jutaan
-
23 Kode Redeem FC Mobile 5 November: Klaim Hadiah Rank Up, Player Pack, dan Gems Gratis Sekarang!
-
Redmi Turbo 5 Lolos Sertifikasi: Diprediksi Pakai Dimensity 8500, Skor AnTuTu Tinggi
-
Laris Lampaui Konsol Lain, Nintendo Switch 2 Terjual 10 Juta Unit dalam 4 Bulan
-
23 Kode Redeem FF 5 November: Segera Klaim Skin Evo Gun & Bundle Flame Arena Sebelum Kedaluwarsa!
-
Google Doodle Peringati Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional, Ini Maknanya