Suara.com - Xiaomi resmi merilis laptop gaming anyar dengan fitur menarik pada bulan ini. Mengusung nama komersial sebagai Redmi G Pro 2024, perangkat sudah dibekali GPU NVIDIA GeForce RTX 4060.
Sebagai pengingat, Redmi G Pro 2024 meluncur pertama kali pada Maret lalu. Perusahaan saat itu mengenalkan Redmi G Pro dengan spesifikasi i9-14900HX + RTX 4060. Redmi G Pro 2024 kali ini membawa CPU lebih rendah bersama bodi yang lebih ramping.
Dikutip dari Notebookcheck, Redmi G Pro teranyar mengandalkan Intel Core i7-14650HX. Harga Redmi G Pro 2024 versi Core i7 tersebut dibanderol sebesar 7.299 yuan atau Rp 16,2 juta di China. Ini lebih miring dibanding kompetitor yang membawa spesifikasi sama (Core i7 Gen14 + RTX 4060).
Sebagai pengingat, versi i9-14900HX memiliki 24 core, 32 thread, dan frekuensi utama maksimum 5,8 GHz. Sementara model i7-14650HX menggunakan 16 core, 24 thread, dan frekuensi utama maksimum 5,2 GHz.
Versi Core i9 dibanderol seharga 8.999 yuan atau sekitar Rp 20 juta. Belum dapat dipastikan sejauh mana penggunaan prosesor 16-core dengan frekuensi clock maksimum 5,2 GHz akan benar-benar berdampak.
GPU biasanya kerap menjadi batasan, terutama pada resolusi yang lebih tinggi. Laptop gaming ini mengusung layar 16 inci dengan resolusi 2560 x 1600 dan refresh rate 240 Hz.
Perangkat mendukung NVIDIA G-Sync yang secara efektif mencegah tearing. Baik versi Core i9 maupun Core i7 menggunakan NVIDIA RTX 4060, yang menawarkan Ray Tracing.
Pengguna dapat beralih di antara tiga mode yang memanfaatkan grafik khusus, grafik terintegrasi, dan keduanya (mode hybrid). Soal konektivitas serta port, Redmi G Pro 2024 mendukung Thunderbolt 4, HDMI, DisplayPort, dan beberapa port USB-A.
Core i7 Generasi 14 pada laptop dipasangkan bersama RAM DDR5 16 GB dan SSD PCIe 4.0 1 TB. Redmi G Pro 2024 sejauh ini masih dijual terbatas di China. Belum diketahui terkait ketersediaan secara global termasuk ke Indonesia.
Baca Juga: Hore! Ini 32 HP Redmi dan Poco yang Bakal Terima Pembaruan HyperOS 2.0
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
28 Kode Redeem FF 6 November 2025, Evo Gun Thompson Hadir untuk Libas Musuh
-
19 Kode Redeem FC Mobile 6 November 2025: Gaet Cafu 113 Hingga 25.000+ Gems Gratis
-
Spesifikasi dan Harga Vivo Y21d Indonesia: HP Murah Bersertifikasi Militer, Baterai Jumbo
-
51 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Klaim Skin Burning Lily dan Mythos Fist
-
Moto Pad 60 Neo Resmi ke Indonesia, Tablet Murah Motorola Harga Rp 2 Jutaan
-
Trik Pindahkan Microsoft Office Tanpa Ribet: Simak Langkah Mudah Berikut
-
iQOO Z10R vs realme 15T: Duel Panas HP 3 Jutaan, Mana Punya Kamera Paling Oke?
-
7 Rekomendasi HP 3 Jutaan untuk Gaming, Cocok untuk Anak Sekolah hingga Dewasa Muda
-
21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 November: Klaim Pemain 111-113 dan Belasan Ribu Gems
-
Moto G67 Power Rilis: HP Murah dengan Kamera Sony dan Baterai 7.000 mAh