Suara.com - Kabar terkait gugatan cerai Andre Taulany ke sang istri, Rien Wartia Trigina viral di media sosial. Netizen kini berbondong-bondong mengunjungi akun Instagram milik Erin Taulany.
Mereka menyoroti sebuah keterangan pada bio Instagram milik istri Andre. Pantauan melalui Trends24.in, 'Andre Taulany' dan 'Andre' berhasil trending topik di X regional Indonesia dalam dua hari terakhir.
Andre Taulany trending usai dicuitkan lebih dari 18 ribu kali pada Jumat (09/08/2024). Perlu diketahui, Andre menggugat cerai Erin Taulany melalui Pengadilan Agama Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Banten dengan nomor laporan perkara 1668/Pdt.G/2024/PA.Tgrs.
Mengutip akun Instagram @rumpi_gosip, Andre mengungkap bahwa cerai merupakan jalan terbaik untuk mereka berdua. Komedian sekaligus mantan vokalis Stinky ini ternyata telah menggugat cerai Erin sejak 4 April 2024. Netizen menyayangkan kabar perceraian Andre dan Erin mengingat mereka sudah menikah sejak 18 tahun.
Andre Taulany dan Rien Wartia Trigina menikah sejak 2005 lalu. Pasangan yang hobi membuat konten tersebut juga telah dikaruniai tiga orang anak. Melalui Sistem Informasi Penelurusan Perkara, Andre dan Erin pernah melakukan mediasi setelah gugatan cerai dilayangkan.
Meski begitu, mediasi ternyata tak berhasil sehingga sidang gugatan cerai terus berlanjut. Netizen baru-baru ini mengunjungi postingan terbaru milik Erin Taulany. Tak sedikit yang bertanya serta menemukan kejanggalan di bio akun Instagram istri Andre.
Bio Instagram sendiri adalah keterangan atau deskripsi singkat pemilik akun terutama tentang profesi, hobi, hingga karakter yang ingin dibangun.
"A Happy Wife. Happy Life. A Proud Mom of 2 Boys and 1 Princess. (Istri Bahagia. Hidup Bahagia. Seorang Ibu yang bangga dengan 2 anak laki-laki dan 1 putri)," tulis Erin Taulany.
Netizen menyoroti kata 'Happy Wife' mengingat tersiar kabar bahwa Andre dan istri ternyata telah cekcok sejak beberapa tahun lalu. Mereka bahkan sudah pisah ranjang pada lebih dari setahun terakhir.
Baca Juga: Andre Taulany Buka Suara Usai Diduga Sindir Istri Lewat Gambar Ular: Itu Cuma...
"Bio istri Andre Happy Wife tapi ternyata nggak happy (emoticon menangis)," kata @yo**n*0.
"Happy Wife kok digugat cerai? Sabar ya bun, udah kesebar di akun-akun gosip kabar cerainya," ungkap @ha**nh*n.
"Ya Allah sedih dengar kalian akan pisah. Padahal bio-nya udah Happy Life," pendapat @di**s*gi.
Berita Terkait
-
Perjalanan Hidup Andre Taulany: Sukses di Dunia Hiburan Sampai Maju Pilkada, Kini Diambang Perceraian
-
Kini Digugat Cerai, Terungkap Wajah Cantik Erin Saat Muda: Pantas Andre Taulany Buru-buru Nikahi
-
Gaya Hidup Erin Disorot Usai Digugat Cerai Andre Taulany: Arisan Sosialita sampai Koleksi Tas Mewah
-
Prediksi Hard Gumay terhadap Kehidupan Andre Taulany Pasca Cerai: Nanti Ramai lagi...
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Dari Transaksi Harian ke Perjalanan Global Lewat Integrasi Program Poin
-
Oppo A6t Series Resmi Debut di Indonesia, Bawa Baterai Jumbo 7000mAh, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Siapa Saja Roster MPL ID Season 17? Intip Bocoran Pemain dan Jadwal Pertandingannya
-
realme P4 Power 5G Resmi Meluncur, Buka Era Baru Smartphone dengan Baterai 10.001mAh
-
7 Rekomendasi Smartwatch Xiaomi Terbaik 2026, Mulai Rp300 Ribuan
-
7 HP Murah Rp1 Jutaan Desain Premium, Kamera Apik Anti Ketinggalan Zaman di 2026
-
40 Kode Redeem FF 31 Januari 2026: Klaim Katana Cosmic dan Bundle Nobara
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 31 Januari 2026: Buru Gullit 117 OVR dan Voucher Draft Gratis
-
Terpopuler: Cara Download PP Ramadan 2026 Cewek, 5 HP Alternatif Redmi Note 15 5G
-
XLSMART Resmi Hadirkan XL Ultra 5G+, Jaringan 5G Blanket Pertama di Indonesia