Suara.com - ZTE mengumumkan bahwa mereka akan merilis HP gaming anyar di bawah bendera RedMagic. Teaser mengenai RedMagic 10 Pro telah beredar di media sosial.
Berdasarkan keterangan dari poster resmi, RedMagic 10 Pro bakal membawa 'Wukong Screen' dan chipset kencang terbaru besutan Qualcomm.
Perusahaan mengungkap bahwa RedMagic dan BOE telah bersama-sama mencapai pencapaian ilmiah dan teknologi terkini di bidang inovasi layar penuh kamera bawah layar.
Teaser menyiratkan adanya perangkat dengan bezel super tipis dan layar yang benar-benar lega. Kita tak menemukan keberadaan punch-hole atau poni waterdrop yang mengganggu efek layar penuh.
Dikutip dari FoneArena, HP gaming RedMagic bakal mempunyai Wukong Screen pertama di industri. Wukong Screen pertama kali digunakan pada seri RedMagic 10 Pro dan Nubia Z70 Ultra.
Layarnya mempunyai resolusi 1.5K dengan rasio layar-ke-bodi yang sangat tinggi sebesar 95,3 persen. Rumor sebelum ini mengungkap bahwa RedMagic 10 Pro Plus akan mengusung layar full-screen 1,5K (2688 x 1216 piksel) berukuran 7 inci tanpa notch.
Itu berkat kamera depan di bawah layar. Panel ini kabarnya akan hadir dengan refresh rate 144 Hz. Perusahaan mengonfirmasi, HP gaming RedMagic 10 Pro anyar bakal mengandalkan Snapdragon 8 Elite.
Mereka kabarnya mendesain teknologi pendinginan khusus untuk mendongkrak performa HP premiumnya. RedMagic 10 Pro diprediksi mengemas baterai 7.000 mAh dengan fast charging 100 W.
Baca Juga: Kolaborasi ZTE dan Dua Universitas Terkemuka di Indonesia, Berdayakan Talenta Digital Masa Depan
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Memori HP Penuh Gara-Gara WhatsApp? Ini Tips Bersihkan Sampah Media Tanpa Hapus Chat Penting
-
Telkomsel - Nuon Hadirkan IndiHome Gamer Full 1:1 Speed, Internet Rumah Khusus Gamer Mulai Rp290.000
-
Update WhatsApp Terbaru, Pengguna Harus Bayar Langganan Agar Bebas Iklan?
-
Memori HP Cepat Penuh? Ini Cara Setting WhatsApp agar Tidak Otomatis Simpan Foto dan Video
-
ITSEC Asia Gandeng Infinix Perkuat Keamanan Digital
-
5 Tablet Rp2 Jutaan yang Lancar Buat Edit Canva dan Capcut
-
Siap Masuk ke Indonesia, Skor AnTuTu iQOO 15R Tembus 3,5 Juta Poin
-
7 Aplikasi Anti Spam Terbaik untuk Lindungi HP Orang Tua dari Penipuan Telepon
-
6 Langkah Darurat Ini Jika Orang Tua Terlanjur Klik Link Penipuan di WhatsApp
-
61 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 27 Januari: Klaim Diamond, Token Jujutsu, dan Emote Cursed