Suara.com - Apple kembali memperbarui daftar HP jadul (vintage) maupun HP usang (obsolete). Perusahaan asal Cupertino Amerika Serikat itu resmi menambahkan iPhone XS Max dan iPhone 6S Plus dalam daftar tersebut.
Buat yang belum tahu, vintage list atau daftar HP jadul ini adalah produk yang sudah dihentikan produksinya oleh Apple lebih dari lima tahun lalu, tapi belum masuk usia tujuh tahun.
Produk yang masuk daftar ini berarti sudah tak lagi dijual Apple. Tetapi pengguna masih bisa memperbaiki karena suku cadangnya masih tersedia.
Nah iPhone 6S Plus dan iPhone XS Max sudah masuk ke dalam daftar vintage Apple, sebagaimana dilansir dari Gizchina, Minggu (17/11/2024).
Tapi yang menarik iPhone 6S Plus berusia tiga tahun lebih tua dibanding iPhone XS Max. Kemungkinan Apple baru memasukkan iPhone 6S Plus ke daftar tersebut karena mampu bertahan lebih lama di pasaran.
iPhone XS Max adalah HP Apple kelas premium yang dirilis tahun 2018 silam. Ponsel ini sekaligus menjadi model paling besar dari seri iPhone saat itu.
Soalnya, gadget tersebut hadir dengan layar Super Retina OLED 6.5 inci. Spesifikasi iPhone XS Max lainnya yakni prosesor A12 Bionic hingga sensor Face ID alias sensor wajah.
Sedangkan iPhone 6S Plus diluncurkan tahun 2015. Ponsel ini membawa fitur seperti 3D Touch yang membuat layar lebih mampu mendeteksi gerakan, serta kamera dengan fitur optical image stabilization (OIS) untuk membuat foto lebih stabil.
Adapun untuk daftar obsolete alias usang, kategori ini diisi oleh Apple Watch Series 2. Produk yang masuk daftar ini sudah dihentikan produksinya selama lebih dari tujuh tahun.
Baca Juga: DPR Ancam Apple: Realisasikan Investasi Rp300 Miliar atau iPhone 16 Diblokir!
Dengan demikian perusahaan tak lagi menyediakan layanan perbaikan maupun suku cadang untuk Apple Watch Series 2, jam tangan pintar (smartwatch) yang dirilis Apple di tahun 2017 silam tersebut.
Apple Watch 2 Series diminati saat itu karena memiliki fitur tahan air dan GPS bawaan untuk memantau aktivitas olahraga.
Berita Terkait
-
DPR Ancam Apple: Realisasikan Investasi Rp300 Miliar atau iPhone 16 Diblokir!
-
Google Rilis Aplikasi Gemini Khusus iPhone
-
Cara Membuat Tampilan HP OPPO Seperti iPhone, Lengkap dengan Dynamic Island
-
Ekosistem Apple Tak Lagi Eksklusif, Bisa Terhubung ke HP Xiaomi Lewat HyperConnect
-
Oppo Reno 13 Resmi Bocor: Desain Mirip iPhone 15, Spesifikasi Gahar
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Bos Xiaomi Blak-blakan Ungkap Kenapa Harga HP Makin Mahal
-
21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober 2025, Klaim Ribuan Gems dan Pemain OVR 110113 Sekarang
-
OpenAI Kenalkan Browser Pesaing Google, Namanya ChatGPT Atlas
-
Xiaomi 17 Air Segera Hadir, HP Tipis Pesaing iPhone Air dan Samsung Galaxy S25 Edge
-
Apple Disebut Batal Rilis iPhone 19 di 2027, Ada Apa?
-
Oppo Reno 15 Diprediksi Usung Dimensity 8450 dan Sensor Samsung 200 MP
-
Untuk Pertama Kalinya, Seri Game Halo Siap Menuju PS5
-
Skor AnTuTu iQOO Z10R: HP Murah dengan Dimensity 7360 dan RAM 12 GB
-
Video Viral Mobil MBG Angkut Genteng, Klarifikasi Kepala Sekolah Jadi Sorotan
-
4 Perangkat Xiaomi Bakal Dapat Update OS 5 Kali, Ada Tablet dan HP Midrange