Suara.com - Gus Iqdam kembali viral usai ia terekam berkendara sembari merokok dan tak memakai helm. Meski terbiasa berceramah, pendakwah ini justru ramai diceramahi netizen.
Akun Instagram @meishintarosmawati mengunggah momen saat Gus Iqdam memboncengkan sang istri, Ning Nila. "Masyaallah Gus Iqdam dan Ning Nila," bunyi keterangan pada video.
Postingan yang dibagikan viral usai ditonton lebih dari 125 ribu kali dan memancing ratusan komentar netizen. Belum diketahui terkait kapan video tersebut direkam, namun postingan itu ramai dinyinyiri netizen.
Gus Iqdam akhir-akhir ini ramai disorot netizen. Video saat ia menaiki Lamborghini Aventador juga sempat viral pada awal tahun lalu. Video menampilkan Gus Iqdam yang mengenakan kacamata hitam sembari memboncengkan istrinya.
Ia tersenyum ke arah kamera lantas mengisap rokoknya saat direkam. Netizen awalnya mengira bahwa Gus Iqdam sedang menaiki motor listrik. Dilihat dari bagian depan, Gus Iqdam diprediksi mengendarai sepeda listrik dengan merek Uwinfly.
Publik mengkritisi mengapa pendiri Majelis Ta'lim Sabilu Taubah itu berkendara sembari merokok serta tak mengenakan helm. Berdasarkan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 45 Tahun 2020, sepeda listrik boleh beroperasi dengan kecepatan maksimum 25/jam.
Pengendara sepeda listrik diwajibkan menggunakan helm saat melintas di jalan raya. Mereka juga diimbau untuk menggunakan jalur sepeda.
Laman resmi kepolisian seperti PolresKotabaru menuliskan bila sepeda listrik tidak boleh digunakan oleh anak di bawah usia 12 tahun, wajib memakai helm, dan hanya boleh digunakan di area tertentu. Postingan mengenai Gus Iqdam yang berkendara sembari merokok menuai beragam komentar dari netizen.
"Merokok itu saja sudah egois terhadap kesahatanmu. Apalagi merokok disekitar orang yang tidak merokok itu kamu memberinya racun. Merokok sambil berkendara itu tingkatan egoisnya sudah luar biasa," kata @sa**el*bes.
Baca Juga: Viral Bule Salto di Bandara Jelang Kedatangan Patrick Kluivert, Auto Dapat Respons Membagongkan
"Boleh saya kritik bro bro penggemar Gus Iqdam? Kasih tahu kalau lagi bawa motor, stop rokokan dulu. Asap dan debunya kena istrinya kan kasihan," komentar @ra**an**mi.
"Miris, pemuka agama harusnya ngasih contoh yang baik," pendapat @vit**u**aka.
Berita Terkait
-
Gus Miftah Beri Hadiah Umrah untuk 'Syukuran Dibully', Netizen: Sudah Nggak Respect
-
Menu Makan Bergizi Gratis Hari ke-6 Makin Bikin Geleng-geleng, Netizen: Ini Makanan Apaan?
-
Beda Adab Tom Lembong vs Raffi Ahmad Soal Patwal Mobil Dinas Jadi Omongan: Bak Langit Bumi
-
Dikawal 191 Polisi Saat Kunjungan ke Banjarnegara, Publik Pertanyakan Anggaran Jokowi: Duit Rakyat?
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Bocoran Xiaomi 17 Ultra, HP Premium dengan Kamera 200MP!
-
Qualcomm Resmi Rilis Snapdragon 6s Gen 4, Dukung Fitur Gaming hingga Kamera 200MP
-
Setelah Samsung, Giliran Oppo Gandeng Google buat Teknologi AI
-
Riset Indosat: Jika Indonesia Serius Adopsi AI, PDB Bisa Tembus Rp 2.326 Triliun di 2030
-
41 Kode Redeem FF Terupdate 27 Oktober 2025, Ada Skin Evo Gun Populer Bisa Didapatkan Gratis
-
Daftar Lengkap 17 Kode Redeem FC Mobile 27 Oktober 2025, Dapatkan 500 Token FootyVerse
-
Film Horor Ternyata Bisa Jadi Terapi untuk Mengatasi Kecemasan
-
Komdigi Akui Kualitas Internet Indonesia Kalah Jauh dari Malaysia
-
5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
-
The Simpsons Bakal Hadir di Fortnite, Ini Bocoran Event-nya