Suara.com - Vivo Indonesia bersiap meluncurkan ponsel terbaru mereka, vivo V50, pada 13 Maret mendatang dengan fitur unggulan yang berfokus pada fotografi dan daya tahan perangkat.
"vivo V50 hadir sebagai wujud dedikasi kami untuk menciptakan smartphone yang sesuai dengan kebutuhan para pengguna," ujar Manajer Produk vivo Indonesia Fendy Tanjaya dikutip dari ANTARA pada Jumat (8/3/2025).
Salah satu daya tarik utama vivo V50 adalah kemampuannya untuk digunakan dalam berbagai kondisi, termasuk pemotretan di bawah air, berkat sertifikasi IP68 dan IP69 yang memastikan ketahanan terhadap debu dan air.
Dari sisi fotografi, ponsel ini menawarkan kamera utama 50 MP dengan teknologi optik dari Zeiss, serta kamera ultra-wide 50 MP dan kamera depan dengan resolusi serupa.
Kemampuan ini memungkinkan pengguna mendapatkan hasil foto yang tajam dan detail, baik untuk fotografi profesional maupun swafoto.
Selain itu, vivo V50 dibekali baterai 6000mAh dengan teknologi pengisian cepat 90 Watt, menjadikannya pilihan bagi pengguna yang membutuhkan perangkat tahan lama untuk aktivitas sehari-hari.
Dengan desain Rounded-edge yang nyaman digenggam dan tiga pilihan warna—Harmony Red, Blissful Purple, dan Solid Black—vivo V50 menawarkan keseimbangan antara estetika dan fungsionalitas, siap bersaing di pasar ponsel menengah Indonesia.
Hasil Jepretan Kamera
Dalam uji coba yang dilakukan, objek yang diambil meliputi hewan seperti angsa, bebek, dan tupai serta bunga. Hasil foto menunjukkan ketajaman yang optimal, dengan detail bulu dan tekstur kulit yang terlihat jelas.Warna yang dihasilkan pun tampak natural.
Baca Juga: Perbandingan Spesifikasi HONOR X9C vs vivo V40 Lite 5G, Duel HP Baru Rp 4 Jutaan
Selain itu, vivo V50 juga bisa digunakan untuk memotret dari dalam air, berkat sertifikasi IP68 dan IP69. Hasil uji coba mengambil gambar dari dalam air juga memuaskan. Gerombolan ikan yang bergerak lincah di dalam air terpotret dengan tajam dan jernih.
Tidak hanya unggul dalam hal kamera, vivo V50 juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas 6000mAh yang didukung oleh teknologi pengisian daya cepat 90 watt. Ponsel ini tersedia dalam tiga pilihan warna yaitu Harmony Red, Blissful Purple, dan Solid Black.
Warna Harmony Red menjadi unggulan karena mencerminkan harmoni, semangat, dan kebersamaan. vivo V50 juga menawarkan sentuhan premium melalui finishing mengkilap yang memperkuat kesan mewah.
Ponsel ini hadir dengan desain tepi terbaru, Rounded-edge Design. Desain dengan tepian membulat ini memberikan rasa nyaman dalam genggaman serta mengurangi ketegangan saat digunakan dalam waktu lama.
Keunggulan ergonomis serta tampilan desain yang premium ini membuat vivo V50 ideal untuk mendukung keseharian para pengguna.
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Motorola Moto G57 dan G57 Power Resmi, HP Snapdragon 6s Gen 4 Pertama di Dunia
-
Dreame L10s Ultra Gen 3 Resmi ke RI, Robot Vacuum Harga Rp 12 Juta
-
Jadwal Baru Dirilis, Sertifikat Hasil TKA SMA 2025 Keluar Kapan?
-
Dilarang Purbaya, Shopee Blokir Ratusan Ribu Produk Thrifting
-
POCO F8 Pro Lolos Sertifikasi, Kotak Penjualan Kemungkinan Tanpa Charger
-
Siap-siap! Harga HP Bakal Makin Mahal Tahun Depan, Ini Penyebabnya
-
Developer Butuh Waktu, Peluncuran Game Marvel 1943: Rise of Hydra Ditunda
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 7 November: Klaim Magic Curve dan Pemain 111-113
-
Fitur Tersembunyi WA Web, Ini Cara Blur Chat WhatsApp agar Tak Diintip
-
Perang Dagang Makin Panas! Amerika Serikat Resmi Larang Chip Nvidia ke China