Suara.com - Infinix Xpad 20 resmi diluncurkan ke pasar Indonesia. Ini adalah tablet murah terbaru dari Infinix yang dibanderol dengan harga Rp 2 jutaan.
Head of Marketing Infinix Indonesia, Sergio Ticoalu menyatakan kalau peluncuran tablet ini adalah upaya perusahaan untuk menghadirkan teknologi yang semakin terhubung dan siap mendukung aktivitas sehari-hari mulai dari belajar, bekerja, hingga menikmati hiburan.
“Infinix XPAD 20 kami hadirkan sebagai AI Pad multifungsi untuk mendampingi generasi muda Indonesia ‘push rank tanpa batas’, baik saat belajar maupun saat bermain game. Karena bagi kami, push rank bukan hanya soal menang di arena permainan, tapi juga soal melaju lebih jauh dalam belajar, berkarya, dan berkembang," beber Sergio dalam siaran pers, Kamis (12/6/2025).
Selain murah, keunggulan dari tablet Infinix Xpad ini yakni turut menyematkan fitur berbasis kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI).
Pertama ada asisten suara pribadi buatan Infinix berbasis ChatGPT yang diberi nama Folax. Lalu ada fitur terjemahan AI yang bisa menerjemahkan suara, teks, gambar, hingga dokumen.
Selanjutnya ada software AI bernama Replit. Ini adalah platform berbasis AI yang memungkinkan pengguna untuk membuat website hingga menciptakan game.
Infinix XPAD 20 juga telah dilengkapi dengan fitur integrasi antar perangkat yang memudahkan pengguna untuk berbagi dan bertukar file dengan perangkat Infinix lain secara seamless. Sergio menyebut kalau fitur ini mendukung pengalaman multitasking yang lebih efisien dan terintegrasi.
Spesifikasi Infinix Xpad 20
Tablet Infinix Xpad 20 berdesain simpel dengan modul kamera belakang di pojok atas serta logo Infinix di bagian tengah. Ukuran dimensi perangkat adalah 257.7 mm x 169.2 mm x 7.9 mm dengan bobot 498 gram.
Infinix Xpad 20 mengusung layar IPS LCD seluas 11 inci, resolusi 1200 x 1920 piksel, refresh rate 90Hz, kecerahan 440 nits, dan kerapatan piksel 206 ppi.
Baca Juga: Infinix Hot 60 Pro Plus Lolos Sertifikasi di Indonesia: Usung Bodi Tipis dan Chip Anyar
Meskipun ada dua bulatan di belakang, Infinix Xpad 20 hanya memiliki satu kamera dengan resolusi 8MP. Sedangkan bagian depan ada kamera selfie 5MP.
Infinix Xpad 20 disokong prosesor MediaTek Helio G88 yang dipasangkan dengan opsi penyimpanan 4GB/128GB atau 8GB/256GB, yang mana kapasitas ROM bisa ditambah hingga 1TB. Sistem operasinya adalah Android 15.
Baterainya berkapasitas 7.000 mAh yang mendukung charger kabel berkecepatan 10W. Tablet Infinix Xpad 20 juga mendukung internet 4G berkat slot dual SIM, jadi tak hanya konektivitas Wifi.
Rangkuman spesifikasi Infinix Xpad 20
- Dimensi = 257.7 mm x 169.2 mm x 7.9 mm
- Berat = 498 gram
- Layar = IPS LCD 11 inci, resolusi 1200 x 1920 piksel, refresh rate 90Hz, kecerahan 440 nits, kerapatan piksel 206 ppi
- Kamera belakang = 8 MP
- Kamera depan = 5 MP
- Prosesor = MediaTek Helio G88
- RAM = 4GB atau 8GB
- ROM = 128GB atau 256GB
- Sistem operasi = Android 15
- Baterai = 7.000 mAh
- Charger = 10W
Harga Infinix Xpad 20
4 GB + 128 GB = Rp 1.999.000
8 GB + 256 GB = Rp 2.349.000
Namun selama periode flash sale, kedua varian ini bisa didapatkan dengan harga diskon Rp 1.899.000 dan Rp 2.249.000. Infinix Xpad 20 tersedia dalam varian warna Stellar Grey, Forest Green, Dreamy Purple, dan Rising Red.
Berita Terkait
-
Infinix Hot 60 Pro Plus Lolos Sertifikasi di Indonesia: Usung Bodi Tipis dan Chip Anyar
-
Red Magic Tablet 3 Pro Resmi Rilis: Andalkan Snapdragon 8 Elite dan RAM 24 GB
-
Kelebihan Infinix Hot 40 Pro: HP Mirip iPhone 15 Pro Max Versi Murah, Performa Oke
-
5 Cara Screenshot HP Infinix yang Nggak Pakai Ribet, Gampang Banget!
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik Juni 2025
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
17 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November 2025, Dapatkan Pemain OVR 109-113 dan Gems Gratis
-
ChatGPT Go Resmi Diluncurkan Pertama di Asia Tenggara, Gandeng Telkomsel, Bundling Mulai Rp 50.000
-
Tim Cook Janjikan Berbagai Teknologi AI Canggih di Apple Intelligence
-
Xiaomi Sedang Garap HP Redmi dengan Baterai 9.000 mAh
-
ONIC, EVOS, dan AE Main Jam Berapa? Ini Update Jadwal Playoffs MPL ID S16
-
Amazon PHK 14 Ribu Karyawan, Proyek Game Tomb Raider Tak Terdampak
-
MediaTek Kompanio 540: Chipset Khusus Chromebook untuk Pelajar dengan Baterai Awet
-
7 HP Murah RAM 12 GB untuk Gamer Kantong Cekak, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan