Suara.com - Kebutuhan smartphone atau HP di era modern ini tentu sudah menjadi hal mendasar bagi setiap orang. Baik usia sekolah, usia kerja, hingga orang tua atau lansia, semua memerlukan perangkat ringkas ini. Namun untuk orang tua, terdapat beberapa kriteria yang sebaiknya dipenuhi agar penggunaannya optimal. Maka sebelum melihat 5 HP murah untuk orang tua yang gampang digunakan dan tahan lama, Anda bisa cek apa saja kriteria yang harus dipenuhi.
Kriteria HP untuk Orang Tua dan Lansia
Ada beberapa hal yang sebaiknya Anda perhatikan ketika akan membelikan HP untuk orang tua. Terlebih jika usianya tergolong lansia, misalnya di atas 60 tahun, yang memiliki kecenderungan sulit belajar hal baru. Beberapa kriteria yang dicermati adalah:
- Pilih yang layarnya cukup besar untuk memudahkan visibilitas
- Cari smartphone yang memiliki baterai tahan lama
- Interface yang mudah dan tidak membingungkan
- Pastikan adanya fitur kesehatan dan keselamatan, akan lebih baik jika memiliki tombol cepat SOS untuk kondisi darurat
- Layanan servis yang mudah diakses
Poin di atas sebaiknya dipenuhi terlebih dahulu, sehingga HP yang Anda berikan benar-benar bisa menjadi HP tepat untuk orang tua. Untuk rekomendasinya sendiri ada di bagian berikutnya.
5 HP Murah untuk Orang Tua dan Lansia
1. Redmi A1
Di harga hanya Rp1.150.000-an saja, Anda dapat memberikan smartphone yang fungsional dan esensial untuk orang tua. Spesifikasinya cukup untuk berkomunikasi dan mengakses layanan hiburan, dengan baterai 5000 mAh yang tahan lama. Hal ini juga mempertimbangkan fitur serta kapasitas smartphone ini, yang memang tidak diperuntukkan bagi tugas berat.
2. Vivo Y16
Rekomendasi berikutnya adalah produk dari Vivo, seri Y16. HP ini memiliki kamera yang cukup baik, 13 MP di bagian belakang, dan masih ada kamera makro 2 MP. Jadi para orang tua masih bisa mengabadikan berbagai momen dengan mudah dan gambar yang tajam. Harganya ada di angka Rp1.299.000 sehingga termasuk HP yang terjangkau.
Baca Juga: 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Mulai dari Rp700 Ribuan, Bisa Dicicil per Bulan!
3. Samsung Galaxy A04
Menjadi salah satu produk entry level dari Samsung, seri ini cocok digunakan untuk para lansia. Desainnya cukup elegan dan dilengkapi pula dengan slot memori internal terpisah, memungkinkan penambahan ruang penyimpanan yang lega. Dengan baterai 5000 mAh, RAM 4 GB dan ROM 64 GB, harga smartphone ini masih dalam kategori terjangkau dengan Rp1.400.000-an.
4. Infinix Smart 8
Smartphone dari Infinix ini juga masuk dalam rekomendasi 5 HP murah untuk orang tua yang gampang digunakan dan tahan lama. Telah melewati drop test sebanyak 10,000 kali, dipastikan HP ini aman ketika tidak sengaja jatuh saat digunakan. Daya tahan yang optimal dalam smartphone ini hanya dibanderol dengan harga jual Rp1.099.000 per unitnya.
5. Xiaomi Redmi 12C
Seri ekonomis dari Xiaomi juga tidak mau kalah dengan Redmi 12C-nya. Pada harga Rp1.399.000 per unit Anda akan mendapatkan HP dengan layar 6,71 inci dengan resolusi HD+. Layar yang lega ini sudah nyaman digunakan bermedia sosial, hingga streaming YouTube dan video call. Chipset yang digunakan sudah cukup kuat dan mampu menjalankan multitasking ringan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Gubernurnya Tertangkap KPK, Riau Masuk Provinsi Terkorup di Indonesia
-
Moto G67 Power Muncul di Toko Online: Bawa Baterai 7.000 mAh dan Snapdragon 7s Gen 2
-
Tips Bikin PIN ATM Agar Tidak Mudah Ditebak, Kombinasi Kuat, dan Aman dari Pembobolan
-
iQOO Z10R vs Realme 15T: Harga Mepet, Mending Mana Buat Gamer?
-
24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
-
24 Kode Redeem FF Hari Ini 4 November: Dapatkan Bundle Flame Arena & Evo Gun Gratis!
-
10 HP Flagship Terkencang Oktober 2025 Versi AnTuTu, Cocok Buat Gamer Kelas Berat
-
Aplikasi Edit Video Gratis Paling Hits: Ini Cara Menggunakan CapCut dengan Efektif dan Mudah
-
Mengapa Angka 67 Dinobatkan Jadi Word of the Year 2025
-
Cara Menambahkan Alamat di Google Maps, Beguna Menaikkan Visibilitas Bisnis Lokal Anda!