Suara.com - Garena resmi mengumumkan HAIKYU!! FLY HIGH, game mobile bergenre sports card yang diadaptasi dari serial anime berjudul HAIKYU!!.
Game HAIKYU!! FLY HIGH ini bisa diunduh pada 31 Juli 2025 di toko aplikasi Apple App Store maupun Google Play Store.
"Seluruh pemain yang telah mengikuti periode pra-registrasi dapat mempersiapkan berbagai strategi untuk menciptakan tim voli impian dengan karakter favorit seperti Shoyo Hinata, Tobio Kageyama, dan lainnya," kata Garena Indonesia dalam siaran pers, Jumat (11/7/2025).
Di game HAIKYU!! FLY HIGH, pemain dapat merekrut pemain, melatih mereka, dan bertanding menggunakan pemain voli ikonik dari serial anime ini.
"Pertandingan akan semakin seru dengan grafik visual 3D berkualitas tinggi dan animasi skill sinematik, membuat permainan jauh lebih menyenangkan," lanjut Garena Indonesia.
Sepanjang periode pra-registrasi, HAIKYU!! FLY HIGH telah mendapatkan 5 juta pendaftar.
Dengan antusiasme pemain yang begitu tinggi, Garena juga bakal memberikan paket hadiah peluncuran yang berisi Recruit Tickets, Diamonds, Gold, in-game training items, dan bingkai chat ekslusif Shoyo Hinata.
"Berbagai hadiah peluncuran ini dapat digunakan untuk membangun tim voli impian mereka," imbuh perusahaan game asal Singapura itu.
Dalam peluncurannya, game HAIKYU!! FLY HIGH akan menghadirkan voice over dengan bahasa Jepang dan Inggris dari anime aslinya.
Baca Juga: 39 Kode Redeem MLBB Terbaru 11 Juli: Klaim Skin MM dan Diamond
Kedua voice over ini dapat diubah sesuai preferensi pemain saat adegan cerita, animasi skill, hingga interaksi karakter.
Penggemar dari serial anime ini juga akan mendapatkan momen ikonik melalui voiceover yang diisi oleh pengisi suara anime HAIKYU!! versi Jepang, yakni Ayumu Murase (Shoyo Hinata) dan Kaito Ishikawa (Tobio Kageyama).
Pengisi suara dari anime HAIKYU!! versi Inggris juga akan mengisi voice over di dalam game untuk pilihan bahasa Inggris.
Selain itu, HAIKYU!! FLY HIGH juga menyediakan tutorial dalam bahasa Inggris yang dibawakan oleh Kiyoko Shimizu, tokoh manajer tim voli SMA Karasuno di dalam anime-nya.
"Kehadiran Kiyoko Shimizu akan memberikan pengalaman yang lebih seru dan lebih global bagi pemain," tambah Garena.
Lebih lanjut perusahaan menyebut kalau di peluncuran game mereka bakal berbagi hadiah eksklusif kepada komunitas lewat kanal media sosial resmi dalam beberapa minggu ke depan.
Berita Terkait
-
39 Kode Redeem MLBB Terbaru 11 Juli: Klaim Skin MM dan Diamond
-
12 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 11 Juli: Klaim Pemain 110-111 Gratis Pakai Trik
-
Kembali Digelar, Squid Game: The Challenge Season 2 Tayang November 2025
-
45 Kode Redeem FF Max Terbaru 11 Juli: Ada Evo Gun dan Bundle Squid Game
-
43 Kode Redeem FF Terbaru 11 Juli: Klaim Bundle Langka, Skin SG2, dan Diamond
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
5 HP Layar Besar dan Baterai Tahan Lama untuk Orang Tua, Nyaman Dipakai Harian
-
Xiaomi 17 Max Bakal Bawa Baterai Jumbo 8.000 mAh, Desain Mirip Versi Ultra
-
7 HP dengan Kamera 108 MP, RAM 8 GB, Harga Murah Cuma Rp2 Jutaan
-
67 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 13 Januari: Ada Bundle Jujutsu, Yuji Itadori, dan Evo Gun
-
Daftar Harga MacBook, Mac Mini dan iMac Januari 2026: Cek Spesifikasi dan Kisaran Harganya
-
Lenovo CIO Playbook 2026: AI Tak Lagi Eksperimen, 96% Perusahaan ASEAN+1 Siap Gaspol Investasi
-
Sinyal Kehadiran Persona 6 Muncul, Spekulasi Gameplay Makin Panas
-
Hasil M7 Mobile Legends Swiss Stage 3: ONIC Kalah 2 Kali, Rawan Tereliminasi
-
5 Pilihan HP 5G dengan Kecepatan Internet Super Cepat, Harga Mulai Rp3 Jutaan
-
Oppo Reno15 Series Ubah Cara Bercerita Lewat Kamera dengan AI Motion Photo Border Stitching