Suara.com - Situs resmi Infinix Global sudah memuat spesifikasi utama dari Infinix Hot 60 Pro series. Kabar gembira, Infinix Hot 60 Pro series bakal masuk ke Indonesia dalam waktu dekat.
Harga Infinix Hot 60 Pro bahkan sudah muncul pada salah satu e-commerce di Afrika. Sebagai informasi, Infinix Hot 60 Pro dan 60 Pro Plus sudah lolos sertifikasi SDPPI serta TKDN.
Ini artinya perangkat tersebut bakal dipasarkan ke Tanah Air. Infinix memang belum mengumumkan harga Hot 60 Pro di pasar global.
Meski begitu, e-commerce di Nigeria membanderol Infinix Hot 60 Pro dengan harga NGN 290.000 atau Rp 3,1 juta.
Harga versi Pro Plus kemungkinan besar lebih mahal. Infinix Hot 60 Pro Plus diketahui mempunyai ketebalan 5,95 mm sementara model Pro memiliki tebal 6,6 mm.
Bicara soal dimensi, Infinix Hot 60 Pro Plus hampir setipis HP flagship Galaxy S25 Edge. Sebagai pembanding, Galaxy S25 Edge memiliki ketebalan 5,8 mm.
Infinix Hot 60 Pro Plus memang sedikit kalah, namun baterai HP murah tersebut lebih besar dari Galaxy S25 Edge (5.160 mAh vs 3.900 mAh).
Infinix Hot 60 Pro Plus
Infinix Hot 60 Pro Plus menonjol dengan desain premium dan ringan, hanya 155 gram. Perangkat memiliki layar Curved AMOLED 6,78 inci (144Hz) yang elegan dan baterai besar.
Baca Juga: 8 Kelebihan dan Kekurangan Tecno Pova 7 5G: HP Gaming Murah dengan Layar 144 Hz
Ponsel ini tersedia dalam berbagai pilihan warna menarik seperti Coral Tides, Misty Violet, Cyber Green, Sonic Yellow, serta Titanium Silver dan Sleek Black.
Mengutip GSMArena, perangkat dilengkapi bingkai aluminium, lapisan belakang nanofiber, dan perlindungan Gorilla Glass 7i untuk layar. Fitur keamanannya meliputi pemindai sidik jari dalam layar, dan untuk fotografi selfie, tersedia kamera depan 13 MP.
Ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G200 (4G), Hot 60 Pro+ dipadukan dengan RAM 8GB dan pilihan penyimpanan internal 128 atau 256 GB.
Di bagian belakang, terdapat kamera utama 50MP (Sony IMX882) yang ditemani oleh dua lensa tambahan. Dari sisi perangkat lunak, Hot 60 Pro Plus menjalankan Infinix XOS 15.1.1 berbasis Android 15, lengkap dengan rangkaian fitur AI Infinix.
Infinix Hot 60 Pro
Sementara itu, Infinix Hot 60 Pro menawarkan desain ramping dengan ketebalan 6,6 mm, sedikit lebih tebal dari varian Pro+ Plus.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
Terkini
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 14 Januari 2026, Klaim Hadiah Eksklusif Kolaborasi Jujutsu Kaisen
-
27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 Januari 2026, Klaim Pemain OVR 115 dan 8.000 Gems
-
Update Battlefield 6 Season 2 Ditunda, EA Perbaiki Konten Berdasarkan Masukan Pengguna
-
Update Daftar Harga HP Infinix Januari 2026, Lengkap Semua Seri
-
Bocoran Harga Redmi Turbo 5 Max Beredar: HP Flagship Murah dengan Chip Setara Snapdragon 8 Gen 3
-
Cara Menghilangkan Suara Keyboard HP Xiaomi, Tak Terganggu Lagi Bonus Baterai Awet
-
5 Rekomendasi HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Terbaru Januari 2026
-
5 Tablet 12 Inch RAM 12 GB Termurah Cuma Rp4 Jutaan: Layar Lega, Multitasking Super Lancar
-
Duel Chipset Flagship: Exynos 2700 Vs Snapdragon 8 Elite Gen 5, Mana yang Paling Ngebut?
-
5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan