Suara.com - Vivo V60 dipastikan masuk ke Indonesia 28 Agustus 2025. Ini adalah ponsel kelas menengah (mid-range) yang bawa banyak upgrade dari Vivo V50 sebelumnya.
Product Manager Vivo Indonesia, Fendy Tanjaya menyatakan kalau Vivo V60 hadir sebagai seri V pertama yang dibekali kamera 50MP ZEISS Super Telefoto dengan kemampuan zoom hingga 100 kali.
Selain itu, Vivo V60 juga menjadi ponsel pertama yang diperkuat prosesor Qualcomm Snapdragon 7 Gen 4 di Indonesia.
"Hadir dengan desain premium dan warna baru Festive Purple yang standout, serta kamera ZEISS Telephoto Portrait terbaik di kelasnya yang memberikan pengalaman fotografi sekelas profesional di kelas midrange, hingga performa yang didukung oleh Snapdragon 7 Gen 4 pertama di Indonesia," kata Fendy lewat siaran pers, Jumat (22/8/2025).
Spesifikasi Vivo V60
Vivo V60 diklaim tampil mewah dengan desain yang disebut rounded edge. Ponsel ini akan hadir dengan warna baru Festive Purple, serta Dancing Blue dan Spotlight Gray.
Ponsel ini membawa dengan desain kamera belakang terbaru yang lebih premium dan bodi tipis yang ringan. Dibanding generasi sebelumnya, Vivo V60 kini memiliki baterai lebih besar dengan kapasitas 6 500mAh.
Vivo V60 menjadi pionir di lini V Series dengan menghadirkan 50MP ZEISS Super Telephoto Camera dengan kemampuan optimal zoom hingga 10x dan maksimal zoom hingga 100x. Ada pula kamera ultrawide 8MP di bagian belakang.
Vivo V60 juga menjadi smartphone pertama di Indonesia yang ditenagai oleh Snapdragon 7 Gen 4. Chipset terbaru ini menghadirkan lonjakan performa pada CPU hingga 27%, efisiensi daya gaming 26% lebih baik, peningkatan GPU 30% lebih cepat, serta skor AnTuTu mencapai 1,1 juta.
Baca Juga: Vivo Vision Resmi Dirilis, Headset Mixed Reality Pesaing Apple Vision Pro
Performa ini didukung peningkatan pada baterai mencapai 6500mAh BlueVolt Battery terbesar di kelasnya dengan 90W FlashCharge. vivo V60 juga menjadi seri V pertama yang disematkan teknologi Bypass Charging guna menjaga suhu perangkat tetap rendah saat pengisian daya sekaligus memperpanjang umur baterai.
Ada pula beragam fitur berbasis teknologi kecerdasan buatan mulai dari AI Four-Season Portrait, AI Block Spam Calls, hingga AI Captions.
"Untuk Anda yang ingin menonjol di tengah keramaian dan tampil penuh percaya diri, vivo V60 siap menjadi andalan para penggunananya," tutup Fendy.
Tag
Berita Terkait
-
Vivo Vision Resmi Dirilis, Headset Mixed Reality Pesaing Apple Vision Pro
-
5 HP Vivo Terbaru 2025 yang Lebih Bagus dari iPhone, Cocok Jadi Pilihan Upgrade
-
Vivo G3 5G Bawa Baterai 6000 mAh: HP Tangguh untuk Gaming dan Aktivitas Harian
-
8 Rekomendsi HP Alternatif Vivo V60, Punya Spek Gahar!
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan dengan Kamera Terbaik, Pilihan Menarik Agustus 2025
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Terpopuler: Cara Cek HP Disadap, Smartwatch Pengukur Detak Jantung Orang Tua
-
5 HP Vivo Lolos Sertifikasi di Indonesia: Ada iQOO 15R, V70, dan Z11x 5G
-
9 Rekomendasi TWS Sport untuk Lari Terbaik, Harga Murah Mulai Rp100 Ribuan
-
7 Tablet di Bawah Rp5 Juta Ini Bikin Kerja Makin Produktif, Rasa Laptop Canggih!
-
Cara Melacak HP yang Hilang Dalam Keadaan Mati, Manfaatkan Fitur Ini
-
5 HP POCO Harga di Bawah Rp2 Juta Selain POCO C85, Kamera 50 MP Baterai Super Jumbo
-
5 HP Murah POCO Dapat Diskon Besar Januari 2026: Mulai Sejutaan, Memori 256-512 GB
-
Xiaomi Siap Panaskan Persaingan! HP Flagship Baru Dikabarkan Pakai Kipas Pendingin Aktif
-
63 Kode Redeem FF Terbaru 10 Januari: Ada Skin Famas HRK, Bunny, dan Emote Gratis
-
Waspada! Serangan Phishing Lewat Kode QR Meledak hingga 5 Kali Lipat di Paruh Kedua 2025