- MediaTek Dimensity 9500 usung AI generasi baru dengan performa lebih cepat dan hemat daya.
- GPU Arm G1-Ultra dukung gaming konsol dengan raytracing dan 120FPS.
- NPU 990 Gen-9 tingkatkan AI generatif, pemrosesan teks, dan gambar ultra-high 4K.
Suara.com - MediaTek kembali mengenalkan chipset terbarunya, kali ini untuk HP flagship dengan performa tinggi. Yakni MediaTek Dimensity 9500, yang diklaim membawa teknologi AI generasi terbaru ke perangkat smartphone.
Dengan standar baru teknologi kecerdasan buatan (AI) pada perangkat, gaming kelas konsol, dan hemat daya, MediaTek Dimensity 9500 memang dirancang untuk ponsel pintar generasi berikutnya kelas flagship 5G.
MediaTek Dimensity 9500 mengadopsi desain CPU All Big Core generasi ketiga, menggabungkan satu ultra core 4,21GHz, tiga premium core, dan empat performance core, dengan penyimpanan empat saluran UFS 4.1.
Desain ini membuat performa single-core mencapai 29 pesen lebih tinggi dan multi-core menjadi 16 persen lebih tinggi dibandingkan generasi sebelumnya.
Sementara itu, performa ultra core juga mencapai konsumsi daya hingga 55 persen lebih hemat pada performa puncak, memberikan pengguna masa pakai baterai lebih lama dan produktivitas yang memuaskan.
“Saat AI menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari, konsumen menginginkan perangkat yang terasa lebih pintar, lebih cepat, dan lebih personal tanpa mengorbankan masa pakai baterai,” kata JC Hsu, Corporate Senior Vice President di MediaTek dan General Manager of Wireless Communication Business Unit.
“MediaTek Dimensity 9500 memberikan: Terobosan AI pada perangkat, performa, dan hemat daya tingkat atas, serta serangkaian pengalaman premium terbaik yang dapat diterapkan oleh mitra kami kepada penggunanya di seluruh dunia.” lanjutnya.
Dengan arsitektur cache dan memori baru pada platform ini, termasuk dukungan pertama di industri untuk 4-saluran UFS4.1, kecepatan baca/tulis pun telah digandakan sehingga mempercepat pemuatan model AI besar hingga 40 persen.
Dimensity scheduler generasi kedua telah disiapkan untuk mengelola kekuatan mentah (raw power) agar tingkat responsivitasnya lebih lancar dan hemat daya yang berkelanjutan meski perangkat dalam kondisi kerja berat.
Baca Juga: Skor AnTuTu Snapdragon 8 Elite Gen 5 Terungkap, Tembus 4 Juta Poin
Mengintegrasikan GPU Arm G1-Ultra, MediaTek Dimensity 9500 juga memberikan performa puncak hingga 33 persen lebih tinggi dan hemat daya yang ditingkatkan sebesar 42 persen, serta memperkenalkan interpolasi frame rate ganda hingga 120FPS, sehingga para gamer dapat menikmati raytracing di tingkat konsol.
Kolaborasi MediaTek dengan studio terkemuka, ditambah dukungan untuk MegaLights di Unreal Engine 5.6 dan Nanite di Unreal Engine 5.5, memungkinkan rendering secara real-time di level AAA dan efek pencahayaan yang imersif.
MediaTek Dimensity 9500 memberikan pengalaman pengguna AI UX yang benar-benar agentic (berpikir aktif untuk membantu pengguna) dengan fitur AI yang proaktif, personal, kolaboratif, dan terus berkembang, dan fitur AI yang aman.
Mengintegrasikan MediaTek NPU 990 generasi kesembilan dengan Generative AI Engine 2.0 menggandakan daya komputasi dan memperkenalkan pemrosesan model besar BitNet 1-bit, mengurangi konsumsi daya hingga 25 persen.
NPU yang sangat efisien ini memungkinkan model kecil yang selalu aktif, memangkas konsumsi daya hingga lebih dari 40 persen.
Pengguna mendapatkan manfaat dari output LLM 3 miliar parameter 100 persen lebih cepat, pemrosesan teks panjang 128K token, dan pembuatan gambar resolusi ultra-high 4k pertama di industri.
Berita Terkait
-
Skor AnTuTu Snapdragon 8 Elite Gen 5 Terungkap, Tembus 4 Juta Poin
-
Snapdragon 8 Elite Gen 5 Resmi, Chipset Paling Ngebut Buatan Qualcomm
-
MediaTek Dimensity 9500 Meluncur: Jadi Chip Anyar pada Oppo Find X9 dan Vivo X300
-
MediaTek dan TSMC Kembangkan Chipset 2nm Pertama, Siap Produksi 2026
-
5 Chipset yang Setara dengan MediaTek Dimensity 8450, Snapdragon Berapa?
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
6 Tablet Rp1 Jutaan untuk Edit Video Ringan, Cocok Bagi Content Creator yang Baru Terjun di Sosmed
-
5 HP Murah Cocok untuk Driver Ojol: RAM 8GB, Aman Kena Air Hujan & Layar Jernih
-
Bocoran Pengembangan Game MMO Horizon, Sasar Pengguna Seluler
-
5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
-
Rahasia Perbedaan Wajah Neanderthal dan Manusia Modern Akhirnya Terungkap
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 16 November 2025: Waspada Hujan Lebat di Sejumlah Wilayah
-
34 Kode Redeem FF 16 November 2025: Klaim Emote Bucin & Skin FFWS Permanen untuk Survivor Sejati!
-
17 Kode Redeem FC Mobile sebelum Event FootyVerse Lenyap, Ada 20.000 Gems dan WInger Lincah OVR 112
-
10 Fakta Kereta Petani di China yang Disebut-sebut Menginspirasi Indonesia
-
50 Kode Redeem FF Terbaru 15 November 2025, Klaim Bundle dan Emote Eksklusif Gratis