-
Kirin X90 diklaim mendekati performa Apple M5 dan jauh lebih cepat dari Kirin T92.
-
MatePad Edge menawarkan layar OLED 14,2 inci, baterai 12.900 mAh, dan fast charging 140 W.
-
Harga mulai CNY 5.999, lebih murah dari iPad Pro 2025 dengan konfigurasi premium hingga 2 TB.
Suara.com - Setelah berbagai bocoran, Huawei MatePad Edge akhirnya debut di China pada Selasa (25/11/2025). Spesifikasi Huawei MatePad Edge terhitung cukup menarik untuk bersaing pada segmen premium.
Perusahaan mengklaim bila chipset pada tablet flagship mereka mempunyai performa mendekati Apple M5.
Itu artinya tablet Huawei ini bakal bersaing melawan iPad Pro.
Harga Huawei MatePad Edge (16GB/256GB) dibanderol sebesar 5.999 yuan atau Rp 14,1 juta.
Itu lebih murah dibanding iPad Pro 2025 (11 inci) yang memiliki harga 999 dolar AS atau Rp 16,64 juta.
Meskipun rincian spesifikasi untuk chip Kirin X90 series belum tercantum di laman resmi Huawei, perusahaan mengklaim bahwa chipset Kirin X90 dan Kirin X90A barunya hampir menyamai performa Apple M5.
Chipset disebut menawarkan peningkatan kinerja sekitar 3,8 kali lipat dibandingkan Kirin T92.
SoC (System-on-Chip) ini dikabarkan sebagai "Kirin terkuat" di industri.
Rumor yang beredar mengindikasikan performanya bisa tiga kali lebih cepat dari Kirin T92, dengan potensi skor single-core mencapai 4.000-an poin pada Geekbench.
Baca Juga: 5 Tablet RAM 8 GB Paling Murah yang Cocok untuk Multitasking dan Berbagai Kebutuhan
Untuk mendukung kinerja ini, Huawei MatePad Edge tidak hanya mengandalkan chipset (yang dapat dipadukan dengan pendingin cair opsional dan dua ruang uap) tetapi juga dilengkapi dengan layar AMOLED 14,2 inci beresolusi 3.120 x 2.080 piksel dengan refresh rate 120 Hz dan kecerahan hingga 1.000 nits.
Mengutip Notebookcheck, fitur lain termasuk baterai besar 12.900 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat kabel 140 W, serta kamera utama 50 MP dan kamera selfie 32 MP.
Perangkat 2-in-1 ini dikemas dalam casing setebal 6,85 mm dengan bobot 789 g.
Harganya dimulai dari CNY 5.999 untuk konfigurasi RAM 16 GB dan penyimpanan 256 GB.
Terdapat model berbanderol CNY 12.999 untuk versi premium dengan layar matte, pendingin cair, aksesori keyboard, RAM 32 GB, dan penyimpanan 2 TB.
Semua opsi memori tersedia dalam pilihan warna Space Grey dan Silver.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
67 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 13 Januari: Ada Bundle Jujutsu, Yuji Itadori, dan Evo Gun
-
Daftar Harga MacBook, Mac Mini dan iMac Januari 2026: Cek Spesifikasi dan Kisaran Harganya
-
Lenovo CIO Playbook 2026: AI Tak Lagi Eksperimen, 96% Perusahaan ASEAN+1 Siap Gaspol Investasi
-
Sinyal Kehadiran Persona 6 Muncul, Spekulasi Gameplay Makin Panas
-
Hasil M7 Mobile Legends Swiss Stage 3: ONIC Kalah 2 Kali, Rawan Tereliminasi
-
5 Pilihan HP 5G dengan Kecepatan Internet Super Cepat, Harga Mulai Rp3 Jutaan
-
Oppo Reno15 Series Ubah Cara Bercerita Lewat Kamera dengan AI Motion Photo Border Stitching
-
Terpopuler: Vivo Kenalkan V70 Series, Rekomendasi HP Tahan Banting untuk Ojol
-
4 Rekomendasi HP dengan GPS Akurat dan Tahan Banting untuk Driver Online, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
realme C85 5G Resmi Hadir di Indonesia: Tahan Air Ekstrem, Baterai 7.000 mAh, Harga Rp3 Jutaan