Suara.com - Memiliki smartphone yang andal jelas jadi dambaan banyak orang. Tidak sedikit spesifikasi yang diinginkan, namun biasanya juga memberikan "efek samping" yang setara.
Misalnya, pada HP RAM besar, perangkat cenderung akan mudah panas. Namun berikut rekomendasi HP RAM besar tidak cepat panas yang bisa Anda coba lirik dan pertimbangkan.
Perangkat yang memiliki RAM besar dengan kelebihan tidak cepat panas akan memiliki sistem pendinginan yang lebih baik.
Hal ini ditemukan pada beberapa perangkat gaming, seperti misalnya seri ROG Phone, atau pada perangkat yang memang diberikan fitur serupa.
Beberapa bisa Anda cermati di artikel ini, sementara beberapa sisanya dapat Anda jelajahi secara mandiri. Rekomendasinya adalah sebagai berikut.
1. ROG Phone 9 Pro
Rekomendasi pertama datang dari seri spesialis gaming dari ASUS, ROG Phone Pro 9. Perangkat ini jadi salah satu HP top-tier dari ASUS untuk Anda yang gemar bermain game berat, dan jelas mampu menghadapi tugas harian dengan mudah.
RAM-nya ada di ukuran 16 GB, dengan penyimpanan internal pada 512 GB yang lega. Dengan kombinasi ini, game berat yang biasa dimainkan akan dapat berjalan lancar tanpa harus membuat HP terlalu panas.
Untuk sistem pendinginannya sendiri disebut dengan AeroActive Cooler X Pro, yang dapat menurunkan suhu hingga 29% ketika digunakan. Harganya sekitar Rp17.000.000-an.
Baca Juga: Honor Power 2 Rilis Awal Januari 2026: Dibekali Baterai Jumbo 10.080 mAh
2. iQOO Z10 5G
Selanjutnya adalah perangkat dari iQOO, yakni seri Z10 5G. perangkat ini memiliki konfigurasi RAM/ROM pada 8 GB/128 GB, yang cukup lega untuk digunakan sebagai perangkat harian yang andal.
Terdapat layar dengan refresh rate pada 120 Hz, dengan ditunjang chipset Qualcomm Snapdragon 7s Gen 3. Ketika digunakan pada tugas berat, suhunya relatif tetap terkontrol meski tidak ada sistem pendinginan yang spesifik.
Smartphone ini juga didukung dengan Bypass Charging, yang dapat menyalurkan daya langsung ke mainboard. Harganya ada pada Rp3.450.000-an.
3. VIVO V50
VIVO juga menerbitkan perangkat dengan RAM yang cukup besar dan suhu penggunaan yang terkontrol. Adalah seri V50 dengan konfigurasi 8/128 untuk RAM/ROM-nya, yang dapat ditingkatkan hingga 512 GB.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
5 Tablet RAM 6 GB Termurah Mulai Rp2 Jutaan, Performa Terbaik untuk Produktivitas
-
Vivo Y50s 5G dan Y50e 5G Resmi Diperkenalkan: Baterai Jumbo 6.000 mAh, Performa 5G Siap Harian
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 6 Januari 2026, Bundle Eksklusif JJK Gratis Menanti
-
23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 6 Januari 2026, Ada Poin Naik Peringkat dan Pemain 110-115
-
8 Tips Membeli iPhone Bekas agar Terhindar dari Blokir IMEI dan iCloud
-
Daftar 3 iPhone yang Cocok untuk Investasi Gadget Jangka Panjang hingga 2030
-
Internet Rakyat 100 Gbps Biaya Rp100 Ribu Sudah Bisa Digunakan, Ini Cara Daftarnya
-
Panduan Lengkap Mengkonversi Dokumen Word ke Excel
-
5 iPhone Bekas Harga Rp1-2 Jutaan untuk Kebutuhan Konten dan Gengsi
-
57 Kode Redeem FF 5 Januari 2026: Bocoran Bundle Gojo Satoru dan Bonus Top Up Spesial