Suara.com - Setiap tahun, smartphone akan terus mengalami perkembangan. Produk terbaru ini dirilis mulai dari segmen entry, hingga segmen flagship yang dinantikan banyak orang.
Untuk melihat gambaran umumnya, berikut 5 HP yang akan rilis di 2026, yang notabene diperkirakan akan segera muncul di pasar Indonesia.
Beberapa brand besar yang sudah ada di pasar nasional, seperti Oppo, Poco, Realme, hingga Redmi, sudah memiliki ancang-ancang untuk merilis produk terbarunya. Seri terbaru ini dimaksudkan untuk tetap menjaga loyalitas pasar, sekaligus meningkatkan penjualan dan keuntungannya.
Tentu, produk yang baru dirilis akan memiliki keunggulannya masing-masing, sehingga dapat memenuhi kebutuhan masyarakat. Maka tanpa berpanjang lebar, berikut 5 HP yang akan rilis di 2026 ini dan siap dipasarkan!
1. Redmi Note 15
Xiaomi dikabarkan akan meluncurkan smartphone terbarunya di tahun 2026 ini. Melanjutkan seri Note sebelumnya, Note 14, kini Xiaomi diisukan akan merilis Redmi Note 15 yang ‘bermain’ di sektor menengah.
Smartphone ini digosipkan akan memiliki kamera utama sebesar 108 MP dengan layar berpanel AMOLED 120 Hz. Ditunjang dengan pengisian daya cepat 45 W, Anda juga bisa memilih opsi ROM hingga 1 TB untuk ruang lega penyimpanan.
Meski demikian hingga saat artikel ini ditulis, belum ada tanggal rilis resmi atau perkiraan harga yang disampaikan Xiaomi.
2. Realme 16 Pro
Selanjutnya ada ‘saudara’ dari Redmi, Realme. Produk terbaru yang akan dirilis dikabarkan adalah seri Realme 16 Pro, yang mengusung layar berpanel AMOLED dengan kecerahan puncak mencapai 6,500 nits.
Model terbaru ini diyakini akan jadi menyita perhatian publik, karena akan menawarkan kamera utama 200 MP dengan kamera depan 50 MP, setara dengan smartphone kelas menengah yang ada saat ini.
Baca Juga: RedMagic 11 Pro Tembus 4 Juta AnTuTu, Seberani Apa Performa HP Gaming Ini?
Didukung dengan baterai 7,000 mAh, perkiraan rilisnya ada di awal tahun. Hal ini diprediksi demikian karena di India, seri ini sudah rilis pada 6 Januari 2026 lalu.
3. Oppo Reno 15
Oppo juga telah merilis smartphone terbarunya, Oppo Reno 15. Produk ini dirilis dalam tiga varian berbeda, yakni Reno 15, Reno 15 Pro, dan Reno 15 Pro Mini. Mengacu pada berbagai sumber, Oppo melakukan peluncuran secara resmi pada 8 Januari 2025 lalu.
Ketiganya memiliki bingkai aluminium kelas atas, dengan teknologi desain kaca belakang HoloFusion 3D. Memiliki tampilan premium, segmen pasarnya memang ditujukan pagi pasar kelas atas.
Layarnya menggunakan panel AMOLED dengan ukuran beragam sesuai seri, dengan perlindungan kaca Gorilla Glass Victus 2 yang kuat.
4. Poco M8 5G
Poco juga memiliki seri terbaru yang telah diluncurkan pada 8 Januari 2026 lalu. Seri ini adalah Poco M8 5G, serta Poco M8 Pro 5G. seri ini menggunakan chipset Snapdragon 6 Gen 3 yang kencang dan efisien.
Poco memberikan penawaran yang sangat menggoda, yakni dukungan pembaruan hingga 6 tahun ke depan untuk model terbaru ini. Dengan baterai 6,500 mAh, pengisiannya juga ditunjang mesin besar dengan daya 100 W.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Terpopuler: Vivo Kenalkan V70 Series, Rekomendasi HP Tahan Banting untuk Ojol
-
4 Rekomendasi HP dengan GPS Akurat dan Tahan Banting untuk Driver Online, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
realme C85 5G Resmi Hadir di Indonesia: Tahan Air Ekstrem, Baterai 7.000 mAh, Harga Rp3 Jutaan
-
Vivo V70 Series Siap Meluncur Global: Kapan Tiba ke Indonesia? Ini Prediksi Tanggalnya
-
7 Cara Mengamankan Akun Instagram dari Hacker, Solusi Aman dari 'Serangan Reset Password'
-
7 HP Layar AMOLED 144Hz Harga Rp3 Jutaan: Bonus Kamera 64 MP dengan OIS, Baterai Jumbo
-
Jadwal M7 Mobile Legends Swiss Stage: AE Lolos Knockout, ONIC Butuh 2 Kemenangan
-
7 HP Snapdragon RAM 12GB Harga Rp3 Juta: Solusi Murah di Tengah Krisis, Kecepatan Ngebut
-
5 Earphone Sport Running Wireless Paling Praktis, Bass Mantap Harga Mulai Rp100 Ribuan
-
6 HP OPPO dengan Kamera Jernih 30 MP ke Atas, Harga Mulai Rp1 Jutaan