Suara.com - Film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI) menjadi salah satu film nasional yang meraih box office. Selama seminggu tayang, film garapan Angga Dwimas Sasongko itu meraih satu penonton.
Kabar itu disampaikan sendiri oleh Angga Dwimas Sasongko di Instagram-nya. Di situ, sutradara 34 tahun itu pun mengucapkan banyak terima kasih kepada para aktor dan kru.
"Seandainya saya bisa peluk kalian satu per satu, pasti akan saya lakukan. Jadi saya kirim virtual hug saja ya. Untuk kalian yang membuat semua ini terjadi. Buat seluruh tim dan cast saya," tulis Angga Dwimas Sasongko di bagian caption.
Raihan satu juta penonton ini menjadi catatan tersendiri bagi film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini. NKCTHI menjadi film Indonesia pertama yang meraih satu juta penonton di tahun 2020.
Film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini diangkat dari buku karya Marchella FP. NKCTHI akan tayang serentak di bioskop Indonesia pada 2 Januari 2020.
Film produksi ke-13 dari Visinema Pictures ini dibintangi oleh Rachel Amanda, Rio Dewanto, Sheila Dara, Donny Damara, Susan Bachtiar, Chicco Jerikho, Oka Antara, Niken Anjani, Agla Artalidia, Umay Shahab, Muhammad Adhiyat, Sinyo, Nayla Denny Purnama, Alleyra Fakhira Kurniawan, dan Syaqila Afiffah Putri serta musisi Ardhito Pramono.
Video Editor: Dewi Yuliantini
Berita Terkait
-
Netflix Akuisisi Warner Bros., Industri Bioskop Khawatir Jendela Tayang Dipangkas
-
6 Film Tayang Lebaran 2026, Prilly Latuconsina dan Luna Maya Berhadapan di Genre Horor
-
Weekend Hemat, Allo Bank Tebar Promo Buy 1 Get 2 Tiket Nonton di XXI
-
5 Film Baru di Bioskop Pekan Ini, Mana yang Paling Menarik? Ada Anaconda Hingga Comic 8 Revolution
-
Nonton Hemat di Bioskop Tiap Kamis, Pengguna Kartu Kredit Jenius Bisa Dapat Diskon 50 Persen
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
Detik-detik Evakuasi Korban Pesawat ATR 42-500 Menggunakan Helikopter
-
Dari London, Prabowo Gelar Ratas Bahas Penertiban Hutan
-
Ringgo Agus Puji Selangit Dian Sastro: Apa yang Tidak Bisa Dia Lakukan?
-
Begini Jalur Evakuasi Korban Pesawat ATR42-500 dari Puncak Gunung Bulusaraung
-
KPK Ungkap Uang Rp2,6 M dalam Karung, Bukti Dugaan Pemerasan Bupati Pati Sudewo
-
Korban Pertama Pesawat ATR 42-500 Dievakuasi dari Puncak Gunung
-
Punya Anak Remaja di Film Esok Tanpa Ibu, Dian Sastro: Uji Kesabaran
-
Profesi Aktor Tak Punya Kepastian, Adinia Wirasti: Itu Kenyataan yang Harus Dihadapi
-
Tiba Larut Malam di Gedung KPK, Wali Kota Madiun Maidi Diperiksa Usai Terjaring OTT
-
Lagi-lagi Bupati Pati Bikin Geger Warganya, Kali Ini Dijaring KPK