Suara.com - Pemerintah kembali mengizinkan masyarakat untuk mudik Lebaran 2022. Dipastikan, tidak ada penyekatan seperti yang dilakukan pada tahun-tahun sebelumnya, karena pandemi Covid-19.
Melihat hal tersebut, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menyambut baik dan mendukung kebijakan pemerintah yang membolehkan aktivitas masyarakat melakukan perjalanan ke kampung halaman untuk merayakan Idul Fitri bersama keluarga melalui program mudik gratis.
Bertema "Mudik Asik Bareng BRImo", BRI memberikan kesempatan kepada masyarakat yang ingin mudik gratis di lebaran tahun ini. Dengan menggandeng PT KAI (Persero), BRI menyediakan satu gerbong kereta eksekutif untuk 100 orang.
"Sebenarnya ingin lebih banyak, tapi karena animonya tinggi setelah 2 tahun tidak mudik. Jadi kami alokasikan gerbong eksekutif yang totalnya bisa mencapai 100 orang penumpang. Mudah-mudahan tahun depan bisa lebih banyak," ucap Direktur Konsumer BRI, Handayani dalam Konferensi Pers di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat pada Selasa, (26/4/2022).
Pendaftaran Mudik Asik Bareng BRImo ini telah dibuka sejak minggu lalu. Para pemudik akan diberangkatkan dari Stasiun Gambir Jakarta dengan tujuan akhir Stasiun Solo Balapan.
"Stasiun Solo dipilih karena melewati beberapa stasiun lainnya yang juga dituju oleh para pemudik, seperti Cirebon, Berebes, Tegal dan beberapa stasiun lainnya," ucap Handayani.
BRI memberlakukan syarat wajib bagi masyarakat yang mau mendaftar. Syarat tersebut yakni merupakan nasabah dari BRI, fotokopi e-KTP, pengguna aplikasi BRImo dan aktif bertransaksi menggunakan aplikasi BRImo. Dengan kata lain, pemudik yang terpilih nantinya merupakan pengguna aktif BRI Mobile (BRImo), agen LPG dengan BRImo, dan mitra merchant BRImo.
Handayani menambahkan, Mudik Asik Bareng BRImo dilakukan untuk mendukung Mudik Sehat Bersama BUMN 2022, yang rencananya akan diberangkatkan pada 27 April 2022 bersama BUMN lainnya. Adapun kerja sama dengan KAI ini lantaran BRI ingin memberikan pengalaman mudik sehat tanpa hambatan untuk para nasabahnya.
Baca Juga: 3 Pendaftaran Mudik Gratis 2022 yang Masih Dibuka, Cek Informasinya Berikut
Berita Terkait
- 
            
              Pemprov DKI Berangkatkan 630 Motor Mudik Gratis ke Pulau Jawa
 - 
            
              Usai Dua Kali Lebaran Tak Bisa Mudik, Pemudik Ini Ungkapkan Kebahagiaan Bisa Pulang Kampung
 - 
            
              Jelang Lebaran, Jasa Pengiriman Motor di Stasiun Kampung Bandan Diserbu Pemudik
 - 
            
              Minta Masyarakat Manfaatkan Mudik Gratis, Kakorlantas: Untuk Pecah Kepadatan Arus
 - 
            
              Dirut: BRI Salurkan Kredit di Atas Rata-rata Industri Perbankan Diiringi Manajemen Risiko yang Baik
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Saham Big Caps dan Prajogo Pangestu Dorong Reksadana Syailendra Meroket dalam Sehari
 - 
            
              Bitcoin Terjun Bebas! 1 Miliar Dolar AS Lenyap Akibat Likuidasi, Apa yang Terjadi?
 - 
            
              Public Expose Waskita Karya: Perkuat Kontribusi dalam Pembangunan Bangsa, NKB Mencapai Rp5,6 Triliun
 - 
            
              OJK Catat Sektor Perbankan Tetap Sehat, NPL Minim dan CAR Kuat
 - 
            
              Bahlil Laporkan Progres Listrik Desa dan Lifting Minyak ke Presiden
 - 
            
              Kasus Fraud Maybank, OJK: Ini Masalah Serius!
 - 
            
              Telkom Indonesia Bersinergi dengan Kampus Mendorong Transformasi Digital Berbasis AI
 - 
            
              BLT Kesra Rp900 Ribu Mulai Cair! Cek Status Penerima dan Solusi Jika Dana Belum Diterima
 - 
            
              Trump-Xi Jinping 'Damai', Mendadak AS Malah Blokir Chip Nvidia ke China
 - 
            
              Bos Bank Indonesia : Ruang Penurunan Suku Bunga Masih Terbuka