Suara.com - Rencana pemerintah untuk menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM), khususnya yang bersubsidi membuat para pedagang pasar pasrah akan kondisi ini.
Sekjen Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) Mujiburohman mengatakan, rencana kenaikan harga BBM ini bakal makin membuat pedagang pasar terpuruk.
"Saat ini, omzet pedagang pasar sekarang menurun karena rata-rata harga bahan pokok sudah naik 30 persen sampai 40 persen, ditambah lagi dengan kenaikan harga BBM ini tentu makin menyulitkan," kata Mujiburohman saat ditemui di Pasar Minggu, Jakarta, Selasa (30/8/2022).
Mujiburohman mengaku pasrah akan kondisi ini. Ia mengungkapkan, para pedagang pasar tidak punya solusi untuk menghadapi kondisi saat ini.
"Kami tidak punya solusi, solusinya ada di pemerintah yang bisa melakukan intervensi dengan kebijakan-kebijakannya," ucapnya.
Masih menurutnya, rencana kenaikan BBM makin menggerus daya beli masyarakat. Apalagi, daya beli masyarakat saat ini sudah sangat turun. Hal tersebut terlihat dari menurunnya pendapatan pedagang pasar.
"Jadi kalau BBM naik, tarif angkutan naik, angkutan barang naik sementara pendapatan masyarakat engga naik, sehingga pengeluaran masyarakat juga pasti bakal lebih irit. Yang biasanya beli satu kalo jadi setengah kilo, pendapatan pedagang pasti berkurang," keluh Mujiburohman.
Lantaran itu, ia berharap, pemerintah betul-betul mengkaji ulang rencana kenaikan harga BBM karena akan makin menyulitkan kondisi para pedagang pasar.
"BBM itu kan punya multiplier effect. Jadi, kalau BBM naik tentu harga-harga yang lain juga pasti naik, begitu juga dengan harga kebutuhan pokok," katanya.
Sebelumnya, sinyal kenaikan harga BBM khususnya yang bersubsidi makin terang benderang saja. Terbaru, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan meminta kepada seluruh pejabat pemerintah daerah untuk ikut mensosialisasikan rencana kenaikan harga BBM ini kepada masyarakatnya.
"Terkait kemungkinan kenaikan harga BBM, saya minta gubernur, bupati, wali kota, pangdam, danrem dan seterusnya sosialisasikan untuk memberikan dukungan ini," kata Luhut dalam acara Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi Daerah secara hybrid, Selasa (30/8/2022).
Luhut menyebut, persiapan teknis sudah dipelajari dengan baik oleh pemerintah pusat. Termasuk perhitungan dampak kenaikan harga BBM terhadap inflasi.
Begitu juga dengan sejumlah program bantuan sosial (bansos) yang akan diberikan pemerintah kepada masyarakat dalam bentuk Bantuan Langsung Tunai (BLT) maupun Bantuan Subsidi Upah (BSU).
"Dananya ada dan sekarang sedang dipersiapkan sehingga inflasi kita bisa jaga, bisa kita turunkan, saya kira semua akan jadi lebih baik," katanya.
Asal tahu saja, pemerintah menyiapkan bantalan sosial tambahan sebesar Rp24,17 triliun sekaligus mengalihkan subsidi bahan bakar minyak (BBM) agar tepat sasaran. Kebijakan ini diharapkan dapat menjaga daya beli masyarakat yang terdampak lonjakan harga yang terjadi secara global.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Klaim Swasembada Dibayangi Risiko, Pengamat Ingatkan Potensi Penurunan Produksi Beras
-
Penyaluran Beras SPHP Diperpanjang hingga Akhir Januari 2026
-
BBRI Diborong Asing Habis-habisan, Segini Target Harga Sahamnya
-
Produksi Beras Pecah Rekor Tertinggi, Pengamat: Berkah Alam, Bukan Produktivitas
-
Update Pangan Nasional 11 Januari 2026: Harga Cabai Kompak Turun, Jagung Naik
-
8 Ide Usaha Makanan Modal Rp500.000, Prediksi Cuan dan Viral di Tahun 2026
-
Saham BUMI Dijual Asing Triliunan, Target Harga Masih Tetap Tinggi!
-
ANTM Gelontorkan Rp245,76 Miliar untuk Perkuat Cadangan Emas, Nikel dan Bauksit
-
AMMN Alokasikan USD 3,03 Juta untuk Eksplorasi Sumbawa, Ini Mekanismenya
-
Harga Emas Akhir Pekan Stabil, Pegadaian Sediakan Berbagai Variasi Ukuran